Bisnis.com, JAKARTA - BMW memimpin pasar mobil premium dan mobil listrik (electric vehicle/EV) premium pada 2024.
President Director BMW Group Indonesia Peter Medalla mengatakan bahwa BMW kembali menjadi memimpin segmen premium di Indonesia dengan pangsa pasar mencapai 39% pada 2024.
"Pencapaian ini menciptakan perbedaan angka terjauh yang pernah ada antara BMW dan kompetitor kami," ujarnya di Jakarta, dikutip dari siaran pers, Jumat (17/1/2025).
BMW, sambungnya, berhasil mengirimkan sebanyak 3.792 unit kendaraan ke pelanggan. Menurutnya, capaian ini bukan sekadar angka, tetapi bukti nyata kepercayaan pelanggan premium Indonesia kepada BMW.
"Dominasi pasar ini menunjukkan dedikasi kami terhadap inovasi dan kemampuan kami untuk beradaptasi dengan kebutuhan pelanggan yang terus berkembang," imbuhnya.
Di segmen EV premium, BMW juga berhasil mendominasi dengan pangsa pasar 57%. Adapun, angka tersebut membuktikan bahwa lebih dari setengah pembeli EV premium di Indonesia memilih BMW.
Baca Juga
"Karena kami tidak hanya menjual kendaraan listrik, tetapi menghadirkan mobilitas masa depan," ujarnya.
Lebih lanjut, Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O’tania menambahkan bahwa rangkaian SAV BMW X juga mencatatkan penjualan moncer.
"Sebesar 45% dari total penjualan kami berasal dari model BMW X, dan untuk BMW X1 bertumbuh secara impresif sebesar 55% pada tahun 2024, pertegas kepemimpinan absolut di segmen SAV premium,” ujarnya.
Dia juga menambahkan bahwa tahun ini, BMW Indonesia akan menghadirkan rangkaian kendaraan BMW X terbaru, termasuk ragam penawaran menarik bagi pelanggan khusus untuk model-model BMW X.