Stargazer, Partner Andalan Mobilitas Keluarga

Sepanjang Semester I/2024, Stargazer telah menyumbang penjualan sebanyak hampir 4.000 unit
Foto: Stargazer, Partner Andalan Mobilitas Keluarga
Foto: Stargazer, Partner Andalan Mobilitas Keluarga

Bisnis.com, JAKARTA—Sebagai moda transportasi keluarga, mobil dengan kapasitas ruang yang lebar dengan jumlah seat hingga 7 orang menjadi banyak pilihan bagi mayoritas masyarakat di Indonesia. Terbukti, kontribusi penjualan dari segmen multi purpose vehicle (MPV) masih mendominasi penjualan secara nasional.

Hingga Semester I/2024, penjualan wholesales mobil nasional sebanyak 408.012 unit. Salah satu jenis MPV yang menjadi pilihan konsumen adalah Hyundai Stargazer. Sepanjang Semester I/2024, Stargazer telah menyumbang penjualan sebanyak hampir 4.000 unit.

“Sebagai ATPM, Hyundai Motors Indonesia tetap menjaga komitmen kami dalam menyediakan produk maupun program terbaik untuk masyarakat Indonesia,” kata Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia Arie Hermawan.

Hyundai Stargazer memiliki 2 pilihan kapasitas seat yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, yakni 7 seater dengan pengaturan kursi yang fleksibel dan 6 seater dengan captain seat pada baris kedua yang menggabungkan keluasan ruang dan kenyamanan dengan akses menuju baris ketiga yang lebih mudah.

Selain itu, terdapat lebih dari 30 tempat penyimpanan yang didesain secara ergonomis dan terletak di setiap sisi dengan tambahan hidden tray, center console armrest, center console rear storage with usb port dan seat back table.

Stargazer, Partner Andalan Mobilitas Keluarga

“Desain interiornya yang lapang dengan 'Multifunctional Storage Space' membuat Stargazer sangat cocok untuk berbagai kebutuhan, dari perjalanan harian hingga liburan keluarga,” ujarnya.

Hyundai Stargazer menampilkan desain eksterior yang futuristik one curve design dilengkapi dengan Horizon type DRL (Daytime Running Lights), H-shape LED rear combination lamp dan LED headlamp menambahheadlampmenambah kesan mewah dan fungsionalitas pada kendaraan ini.

Hyundai Stargazer dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang memastikan kenyamanan dan keamanan selama perjalanan. Sistem Hyundai SmartSense menyediakan berbagai fitur keamanan seperti Forward Collision-avoidance Assist (FCA) dan Lane Following Assist (LFA). FCA dirancang untuk mencegah atau mengurangi efek tabrakan ke depan pada mobil sementara LFA dirancang untuk membantu kendaraan tetap berada di tengah jalur.

Selain itu, adanya Remote Start Engine memungkinkan pengguna untuk menyalakan mesin tanpa harus memasukkan kunci, memberikan kemudahan tambahan dalam penggunaan sehari-hari.

Ditenagai oleh mesin Smartstream 1.5L dengan sistem Intelligent Variable Transmission (IVT), Hyundai Stargazer menawarkan performa yang responsif dan efisien. Mobil ini juga dilengkapi dengan empat mode berkendara – Eco, Comfort, Smart, dan Sport – yang dapat disesuaikan dengan preferensi pengemudi, mulai dari efisiensi bahan bakar hingga akselerasi maksimal.

Hyundai juga menawarkan layanan purna jual yang komprehensif melalui program 'Hyundai Hadir Untukmu', yang mencakup Hyundai Jaga dan Hyundai Jamin. Program ini meliputi layanan servis antar jemput, bantuan darurat di jalan, serta berbagai jenis garansi, termasuk garansi kendaraan selama 4 tahun atau 100.000 km dan gratis suku cadang untuk perawatan berkala hingga 60.000 km.

Tunggu apalagi. Segera kunjungi booth Hyundai di GIIAS 2024 di Hall 10 - 10B ICE, BSD City, pada 18–28 Juli 2024 untuk merasakan langsung pengalaman berkendara dengan STARGAZER. Dapatkan kesempatan memenangkan promo lucky draw berhadiah Ioniq 6 dan lucky dip dengan total hadiah Rp2 miliar. Tersedia pula program trade in dengan konsep home inspection yang akan memberikan tambahan voucher hingga Rp5 juta untuk pengguna mobil Hyundai dan Rp3 juta untuk pengguna mobil merek lain.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper