Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PEVS 2022 Berakhir, Catat Transaksi Rp250 Miliar

Pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 membukukan transaksi hingga Rp250 miliar lebih.
Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) Moeldoko dalam acara Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/7). (ANTARA/HO-PEVS)
Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) Moeldoko dalam acara Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/7). (ANTARA/HO-PEVS)

Bisnis.com, JAKARTA – Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 yang berlangsung selama selama 10 hari telah berakhir kemarin, Minggu (1/8/2022). Hingga Sabtu sore, pameran sudah membukukan transaksi hingga Rp250 miliar lebih.

“Dengan catatan beberapa peserta masih melakukan rekapitulasi data,” kata Presiden Komisaris PT Dyandra Promosindo Ery Erlangga saat upacara penutupan PEVS 2022, dikutip melalui akun Youtube Dyandra, Senin (1/8/2022).

Ketua Umum Periklindo Moeldoko menjelaskan bahwa acaranya yang diselenggarakan secara perdana tersebut dianggap cukup sukses. Itu terlihat dari transaski yang tercatat oleh penyelenggara.

“Rp250 miliar itu yang riil tercatat. Ada potensial buyer close sebesar Rp400 miliar,” ujar Moeldoko.

Kepala Staf Kepresidenan itu mengatakan bahwa setidaknya ada beberapa poin yang menjadi bukti PEVS 2022 sukses selain dilihat dari transaksi.

Dyandra sebagai penyelenggara dianggap berhasil mengorganisasi PEVS 2022 sehingga acara berjalan sesuai rencana dan tanpa cacat.

Lalu, Moeldoko menuturkan bahwa pengunjung yang datang tidak pernah berhenti. Bahkan, anak-anak ikut serta meramaikan yang menurutnya sebagai proses pembelajaran terhadap kendaraan listrik.

“Dilihat dari partisipan. Ada 71 brand yang hadir pada pameran kali ini. Ini sungguh luar biasa,” ungkapnya.

Sementara itu, merek-merek yang ikut serta pada PEVS 2022 dari acara yang berlangsung pada 22 Juli hingga 31 Juli beberapa di antaranya adalah DFSK, Erolis, K-EVCBU, Smuth EV, Prestige, Tesla, Taksi Terbang E-hang, Wuling, Bus MAB, dan Fuso untuk kendaraan roda empat.

Kendaraan roda dua dan kendaraan niaga diikuti oleh Benelli-Keeway, Davigo, Energica, Gesits, Niu, Nozomi, Rakata, Regen, Selis, SMARTBY, Smoot, dan Trolis.

Selain itu, ada juga komponen pendukung kendaraan listrik yaitu ABC Lithium, ACMIC, Alton, Camp, Birubatt, B&D, Element, Evolusi 3D, Groen, Oyika, Police, PMB, Von Dutch, serta Vixmo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper