Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Permintaan Stargazer Melebihi Ekspektasi, Pabrik Hyundai Genjot Produksi

Permintaan mobil Stargazer disebut Hyundai melebihi ekspektasi. Pabrik di Cikarang, Jawa Barat  harus menambah regu pekerja.
Hyundai Stargazer
Hyundai Stargazer

Bisnis.com, JAKARTA – Permintaan mobil Stargazer disebut Hyundai melebihi ekspektasi. Pabrik di Cikarang, Jawa Barat  harus menambah regu pekerja untuk meningkatkan produksi.

“Pemesanan melebihi dari ekspektasi yang kita harapkan karena pada saat kita buka SPK [surat pemesanan kendaraan], belum ada unit display dan juga belum ada test drive,” kata Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (COO HMID) Makmur di Jakarta Kamis (22/7/2022).

Makmur mengaku belum melihat jumlah SPK yang sudah masuk hingga saat ini. Akan tetapi, mobil tipe keluarga atau multipurpose vehicle tersebut diklaim mendapat kesan yang bagus dari konsumen saat awal perkenalan.

Pada saat yang sama, pabrik HMID di Cikarang sampai harus menambah pembagian jadwal pekerja dari hanya satu shift, menjadi dua waktu.

“Memang dari sisi produksi perlu di-adjust supaya bisa meningkatkan produktivitasnya karena kita prepare untuk persiapkan unit dari Stargazer ini,” jelasnya.

Meski belum dirilis secara resmi di Indonesia, Stargazer, tambah Makmur, sudah mulai diproduksi sebelumnya. Itu dilakukan demi persiapan dan uji coba.

“Cuma untuk secara produksi massal kita mulai produksi di bulan ini. Nanti di akhir bulan kita sudah kirim ke semua dealer di Indonesia,” ucapnya.

Pada Stargazer, HMID juga menyematkan salah satu fitur andalannya, yakni Hyundai Bluelink sebagai unggulan. Itu merupakan teknologi konektivitas yang memungkinkan pemilik untuk terhubung dan memiliki akses penuh ke kendaraannya melalui telepon pintar.

Salah satu alasan Hyundai Bluelink dihadirkan adalah untuk meningkatkan pengalaman berkendara yang aman bagi pengguna Stargazer.

Bagi masyarakat yang berminat memesan Stargazer dapat memesan melalui dealer atau situs resmi HMID. Mobil yang bakal menjadi pesaing Avanza tersebut tersedia dalam empat varian yaitu Active, Trend, Style, dan Prime. Berikut adalah harganya.

Stargazer Active MT: Rp243,3 juta

Stargazer Active IVT: IDR 255,9 juta

Stargazer Trend MT: IDR 263,3 juta

Stargazer Trend IVT: IDR 275,9 juta

Stargazer Style: IDR 296,3 juta

Stargazer Prime: IDR 307,1 juta


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper