Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadi Perusahaan Ban Terbesar ke-6 di Dunia, Ini Strategi Hankook di RI

Pertumbuhan bisnis Hankook di Indonesia membaik sejak memasuki 2021. Alhasil, pangsa pasar perusahaan kembali menguat setelah sebelumnya sempat mengalami penurunan.
Roda mobil. /Hankook
Roda mobil. /Hankook

Bisnis.com, JAKARTA – Produsen ban global Hankook mengumumkan bahwa perusahaan menempati urutan ke-6 dalam global leading tire manufacturers 2020, yang dirilis oleh majalah ban asal Inggris, Tyreprees.

Peringkat yang diumumkan Tyrepress ini berdasarkan pendapatan perusahaan. Hankook Tire mencatatkan penjualan global sebanyak KRW6.454 triliun pada 2020. Laba operasional Hankook pada tahun lalu juga naik 15,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya (yoy).

Dalam keterangan resminya, Hankook juga menjelaskan bahwa penjualan ban high-inch atau berukuran di atas 18 inci meningkat 3 persen secara yoy, sehingga menyumbang 35 persen untuk total penjualan ban mobil penumpang.

“Kami turut bangga atas pencapaian global ini,” ujar Yoonsoo Shin, President Director PT. Hankook Tire Sales Indonesia dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/6/2021).  

Dia menuturkan bahwa pertumbuhan bisnis Hankook di Indonesia membaik sejak memasuki 2021. Alhasil, pangsa pasar perusahaan kembali menguat setelah sebelumnya sempat mengalami penurunan.

Menurut Shin, peningkatan itu tidak terlepas dari strategi Hankook yang intens melakukan penetrasi ke area-area di luar pulau Jawa, seperti Sumatra dan Kalimantan.

“Pencapaian global tersebut semakin memotivasi kami, dan kedepannya kami akan terus berupaya menjaga performa baik ini,” pungkasnya.

Di sisi lain, Hankook terus memperkuat posisinya sebagai salah satu ban premium di dunia, dengan memperluas ekspansi kerjasama dengan beberapa produsen mobil mewah dunia seperti Porsche dan Audi.

Untuk merek Porsche, Hankook menjadi mitra ban resmi atau original equipment untuk tipe mobil sport pertama bertenaga listrik, yakni Porsche Taycan.
 
Sementara itu, untuk Audi, Hankook memasok ban untuk beberapa tipe mobil seperti pada lini Q dan lini RS, yang di antaranya termasuk Audi RS7 Sportback dan Audi RS6 Avant.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dionisio Damara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper