Bisnis.com, JAKARTA - Mobil sedan buntung itu meliuk-liuk di sepanjang Jalan Tol Jakarta-Serpong. Satu per satu mobil disalip. Setiap kali pedal gas diinjak dalam-dalam, adrenalin terpacu tak terhenti.
Begitulah perasaan saat menumpangi New Honda Civic Hatchback RS yang baru saja dirilis pada 6 Februari 2020. Mobil dengan mesin 1.5L VTEC Turbo ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 173 PS pada 5.500 rpm dan torsi maksimal 22,4 kg.m pada 5.500 rpm.
Kesempatan menjajal model baru Honda Civic ini berlangsung pada Rabu (19/2/2020). PT Honda Prospect Motor (HPM), memberikan pengalaman berbeda dalam uji kendara kali ini. Para penguji, yang mayoritas jurnalis, dibagi ke dalam dua tim yakni merah dan biru.
Tim merah beranggotakan tujuh mobil, sedangkan tim biru delapan mobil. Satu mobil biasanya terdiri atas dua atau tiga wartawan. Bermodalkan buku petunjuk, mereka bertugas mencari seluruh model Road Sailing (RS) dari Honda yang ditempatkan secara tersembunyi. Model itu terdiri atas Honda Jazz RS, Mobilio RS, Brio RS, dan Civic Hatchback RS.
Perjalanan mencari seluruh model RS dimulai dari SCBD menuju Bumi Serpong Damai (BSD). Berdasarkan Global Position System, waktu tempuh diperkirakan mencapai 1 jam 40 menit. Namun, perkiraan itu tak begitu presisi. Berdasarkan catatan pribadi, waktu tempuh Jakarta-BSD hanya memakan waktu 50 menit dengan mobil ini.
Saat melalui jalan tol, di sinilah para wartawan berkesempatan menguji mesin New Honda Civic Hatchback RS. Pedal gas diinjak dalam-dalam. Memacu mobil berlari, diikuti adrenalin yang ikut meninggi.
"Akselerasi mobil seharga setengah miliar memang gak pernah bohong," ujar wartawan Liputan 6 yang saat itu berkesempatan mengendarai mobil seharga Rp499 juta on the road, berdasarkan estimasi BBN 2020 Jakarta dan kepemilikan mobil pertama.
New Honda Civic Hatchback yang menggunakan mesin 1.5L VTEC Turbo dengan Earth Dreams Technology diklaim mampu memberikan akselerasi responsif, lebih halus, dan performa mesin maksimal serta konsumsi bahan bakar yang efisien.
Sementara itu, Fitur paddle shift memberikan sensasi balap untuk mengatur perpindahan transmisi 7 kecepatan dengan hanya menggunakan ujung jari. Adapun, kelincahan dan stabilitas berkendara dalam berbagai kecepatan dihasilkan lewat fitur Dual Pinion Electric Power Steering (EPS).
Kendati demikian, Honda Civic Hatchback RS juga menawarkan keselamatan tertinggi di kelasnya dengan mengaplikasikan teknologi rangka orisinal G-Force Control (G-CON) dan ACE untuk memberikan perlindungan menyeluruh pada kabin penumpang.
Mobil ini dilengkapi enam airbag, pretensioner seatbelt, dan load limiter yang dapat mengurangi risiko cedera pengemudi dan penumpang. Sementara itu, Isofix dan Tether berfungsi mengaitkan kursi bayi pada kursi belakang kendaraan.
Fitur keselamatan lainnya adalah penerapan electric parking brake yang memberi kemudahan saat pengguna sedang memarkir kendaraan. Lewat satu sentuhan dan auto brake hold, rem secara otomatis bekerja secara sempurna saat kendaraan melaju di jalan tanjakan atau turunan.
Memacu Penjualan
HPM menargetkan penjualan penjualan New Honda Civic Hatchback RS dengan peningkatan sebesar 16% sepanjang tahun ini menjadi 1.800 unit.
Direktur Inovasi Bisnis dan Penjualan HPM Yusak Billy berharap kehadiran Honda Civic Hatchback RS dapat membawa tren positif pada 2020. Produk anyar ini pun diyakini mampu menyegarkan pasar di segmen sedan buntung.
Selama Januari 2020, Yusak mengatakan surat pemesanan Honda Civic Hatchback RS telah mencapai 92 unit secara nasional. "Kontribusinya, 43 unit dari Jabodetabek," ujarnya.
Menurutnya, capaian tersebut terbilang positif karena pangsa pasar segmen mobil sedan buntung tidak sebesar segmen mobil perkotaan (city car) ataupun medium multipurpose vehicle (MPV).
Yusak meyakini penjualan Honda Civic Hatchback RS dapat mencapai target yang ditentukan. Sejak diluncurkan pada 2017 hingga 2019, Honda Civic Hatchback mencatatkan penjualan 5.232 unit. Pada 2019, mobil ini terjual 1.579 unit dengan pangsa pasar 5 persen.