Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kendaraan Listrik: Mitsubishi Outlander PHEV Ramaikan Jakarta Langit Biru

Mitsubishi Motors mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas udara Jakarta pada ajang Jakarta Langit Biru. Mitsubishi Motors menampilkan kendaraan listrik hibrida.
Kegiatan Jakarta Langit Biru pada Minggu (27/10/2019)./Istimewa^PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia
Kegiatan Jakarta Langit Biru pada Minggu (27/10/2019)./Istimewa^PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA – Mitsubishi Motors mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas udara Jakarta pada ajang Jakarta Langit Biru. Mitsubishi Motors menampilkan kendaraan listrik hibrida colokan Outlander PHEV sebagai salah satu kendaraan rendah emisi.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan dalam upaya untuk meningkatkan kualitas udara Jakarta, pemerintah mendorong semakin banyak orang untuk menggunakan kendaraan bebas emisi seperti sepeda dan kendaraan listrik.

“Kami mendorong lebih banyak orang menggunakan kendaraan yang tidak keluarkan emisi, bebas emisi seperti sepeda dan kendaraan listrik,” ujarnya di sela-sela ajang Langit Biru Jakarta, Minggu (27/10/2019).

Kegiatan Langit Biru Jakarta merupakan ajang mengampanyekan penggunakan kendaraan listrik mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus listrik. Penggunaan kendaraan tanpa emisi dinilai kian urgen karena kualitas udara Ibu Kota Jakarta yang kian terpapar polusi.

Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Irwan Kuncoro mengatakan kendaraan listrik menjadi salah satu cara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca yang selama ini menjadi penyebab turunnya kualitas lingkungan kita.

“Partisipasi dan antusiasme kami dalam mensosialisasikan kendaraan listrik kepada masyarakat Indonesia merupakan salah satu komitmen MMKSI untuk mendukung upaya pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih,” ujarnya.

Irwan mengatakan sejalan dengan upaya pemerintah mendorong kendaraan listrik, Mitsubishi Motors telah memperkenalkan Outlander PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) yang tidak hanya mampu menunjang mobilitas tetapi juga berkontribusi kepada lingkungan.

Mitsubishi Outlander PHEV telah dipasarkan secara resmi di Tanah Air pada GIIAS 2019. Mitsbishi masih memasarkan produk itu terbatas di Kota Jakarta dan Bali karena infrastruktur pengisian daya yang terbatas. Saat ini, Mitsubishi tengah berupaya agar dealernya dapat menyediakan stasiun pengisian daya listrik.

Outlander PHEV merupakan model sport utility vehicle (SUV) dengan teknologi 4WD yang didukung oleh perpaduan motor listrik dan baterai dengan mesin gasoline 2,4 L. Dilengkapi dengan teknologi elektrik yang terintegrasi, Outlander PHEV ini hadir dengan tiga mode berkendara yakni EV Drive Mode, Series Hybrid Mode dan Parallel Hybrid Mode.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Thomas Mola
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler