Bisnis.com, JAKARTA--Honda Motor Co., Ltd meluncurkan All New Honda Fit untuk pertama kalinya di ajang Tokyo Motor Show 2019, dan akan mulai dijual di Jepang pada awal 2020.
Berdasarkan siaran pers yang diterima Bisnis pada Rabu (23/10/2019), All New Honda Fit generasi keempat hadir dengan desain kompak yang sepenuhnya baru.
Namun, tetap mengedepankan kabin yang luas sebagai ciri khas Honda Fit di setiap generasinya.
Kabin depan All New Honda Fit menggunakan new generation body stabilizing seat yang sebelumnya diaplikasikan oleh Honda pada model sedan Honda kelas atas.
Struktur jok baru ini dapat memberikan kenyamanan bagi pengemudi serta penumpang selama perjalanan.
Untuk kursi belakang, Honda tetap membekali fungsi pengaturan kursi yang fleksibel seperti yang terdapat pada model Honda Fit yang lalu.
Perusahaan juga melengkapi All New Honda Fit dengan front wide view camera serta eight sonar sensors mounted yang terdapat pada bagian depan dan belakang kendaraan sebagai fitur baru dari Honda sensing.
All New Honda Fit juga dilengkapi dengan fitur CMBSTM sebagai fitur standar pada semua tipe / variannya.
Kemudian, kendaraan ini juga merupakan model pertama Honda yang menggunakan Honda connect, yang merupakan modul on-board communication.
Terdapat tiga pilihan menu pada Honda connect, yaitu remote control, beberapa fungsi dapat diaktifkan via gawai pintar, emergency support service yang menghubungkan kendaraan ke pusat yang dituju seperti misalnya ketika terjadi kecelakaan.
Kemudian security rush hour service yang dapat mendeteksi situasi atau gejala abnormal pada kendaraan.