Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Takut Ditikung Tesla, Ford dan General Motor Bakal Produksi Pikap Elektrik

Ford Motor Co dan General Motor Co mulai menunjukkan keseriusannya untuk mengembangkan model truk listrik.
Truk pikap F150 2018 bergerak di jalur perakitan di Pabrik Truk Ford Dearborn selama perayaan 100 tahun Ford River Rouge Complex di Dearborn, Michigan AS, 27 September 2018. /REUTERS
Truk pikap F150 2018 bergerak di jalur perakitan di Pabrik Truk Ford Dearborn selama perayaan 100 tahun Ford River Rouge Complex di Dearborn, Michigan AS, 27 September 2018. /REUTERS

Bisnis.com, JAKARTA – Ford Motor Co dan General Motor Co mulai menunjukkan keseriusannya untuk mengembangkan model truk listrik.

Segmen pikap menjadi penyumbang profit terbesar bagi dua pabrikan mobil tersebut. Kini keduanya berlomba meluncurkan truk listrik untuk mengantisipasi persaingan dengan Tesla di masa mendatang.

Presiden Direktur Ford Bill Ford telah mengindikasikan pihaknya akan merilis pikap listrik dalam waktu dekat. Meski belum menyampaikan secara detil spesifikasi pikap seri F-150 elektik yang akan dirilis, dia menjelaskan ada beberapa fitur tambahan pada seri tersebut.

“Semua fitur tambahan itu akan memanfaatkan ruang yang dulunya diisi oleh mesin pembakaran,” katanya, dikutip dari Reuters, Jumat (13/9/2019).

Perusahaan yang berbasis di Michigan itu menyatakan akan berinvestasi sekitar US$11,5 miliar untuk menggenjot pengembangan kendaraan listrik pada 2022. Investasi ini termasuk biaya untuk memproduksi 16 model kendaraan listrik baru.

Para analis memperkirakan langkah Ford dan GM untuk masuk ke segmen pikap elektrik akan menjadi langkah positif. Hal ini akan memudahkan mereka memenuhi standar dan regulasi emisi yang berlaku di California dan beberapa negara bagian lain.

Pemerintah dan dunia usaha diperkirakan akan melihat pikap elektrik sebagai bagian dari upaya mereka menunjukkan komitmennya terhadap pengurangan emisi.

Salah satu sumber Reuters menyebutkan, Ford dan GM diperkirakan akan merilis pikap elektrik mereka pada awal 2022.

“Strategi kami sangat jelas, kami akan berkompetisi [di kendaraan listrik] dengan mengandalkan kekuatan kami. Kami cukup baik pada segmen pikap,” kata Ted Cannis, Direktur Elektrifikasi Ford.

Ford diperkirakan akan merilis seri F-150 hibrida mereka pada tahun depan. Bill Ford menambahkan, seri elektrik dari model tersebut juga akan dirilis pada waktu yang berdekatan.

Adapun, GM menyatakan memiliki rencana investasi sebesar US$8 miliar hingga 2023 untuk mengembangkan kendaraan listrik dan kendaraan swakemudi. Secara global, GM akan merilis 20 model mobil listrik bada 2023. GM diperkirakan akan memperkenalkan pikap elektrik dalam 2 tahun mendatang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Galih Kurniawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler