Bisnis.com, JAKARTA - Alliansi Renault-Nissan-Mitsubishi mulai menunjukkan kerja samanya di Tanah Air dalam bentuk kehadiran All New Livina. Produk di kelas low multipurpose vehicle (LMPV) tersebut dibangun di atas platform Mitsubishi Xpander, model kedua terlaris pada 2018.
Duet Livina-Xpander akan beradu sengit dengan duet lainnya, yakni Toyota Grand New Avanza dan Xenia, serta LMPV lainnya seperti All New Suzuki Ertiga, Honda Mobilio dan Wuling Confero.
Simak perbandingan antarmodel.
Grand New Avanza & Veloz
Avanza telah hadir sejak 15 tahun lalu di Indonesia dengan penjualan telah melebihi 1,7 juta unit. Avanza telah menjadi model terlaris Toyota selama beberapa tahun terakhir.
Generasi terbaru Avanza diperkenalkan pada 15 Januari 2019. Penambahan beberapa fitur dan ubahan pada grille dengan garis desain baru yang mirip Voxy memberikan kesan mewah dan elegan pada mobil ini.
Toyota menargetkan Avanza bisa berkontribusi untuk menjaga pangsa pasar Toyota pada level 30% tahun ini. Sejauh ini, Avanza diklaim memiliki inden 1,5 bulan hingga 2 bulan. Tahun lalu, Avanza meraih 31,32% pangsa pasar, menciut dari level 46% tahun 2017.
Harga:
- Avanza Rp191,1 Juta-Rp202,3 Juta
- Veloz Rp215,65 juta-Rp227,65 Juta
Kapasitas Mesin:
- Avanza 1.300 cc- 1.500 cc, 4 Silinder, 16 V, DOHC, Dual VVT-i
Dimensi (mm):
- Panjang 4.190
Keselamatan:
- Dual SRS Airbags, ABS (Anti-lock Breaking System) 3 Points Seatbelt
Grand New Xenia
Grand New Xenia terbaru diperkenalkan bersamaan dengan Avanza. Penjualan Xenia tahun lalu turun tipis dengan raihan pangsa pasar 11,25% dari posisi 15,18% tahun 2017.
Generasi terbaru Xenia memiliki desain yang sama dengan Avanza. Xenia hanya menambah varian 1,5 cc, setelah sebelummya hanya memasarkan varian 1.3 cc. Grand New Xenia ditargetkan dapat terjual 3.000 unit per bulan.
Varian/Harga:
- 11 varian dengan harga mulai Rp183,35 juta-Rp228,95 juta
Kapistas Mesin
- 1.300 cc- 1.500 cc, 4 Silinder. Tenaga maksimal 97x 6.000 (Ps/rpm)
Dimensi (mm):
- 4.190 x 1.660 x 1.695
Keselamatan:
- Dual SRS Airbags, safety belt
All New Livina
Livina hadir sejak 2007 di Indonesia dan lebih dikenal sebagai MPV senyaman sedan. Generasi terbaru Livina menggunakan platform Xpander yang lebih memiliki cita rasa sport utility vehicle (SUV).
Nissan mengklaim All New Livina menggabungkan desain khas Nissan yakni Grill V-Motion dengan kenyamanan khas Livina. Nissan juga menyematkan fitur Nissan Intelegent Mobility untuk kenyamanan dan keamanan berkendara.
Varian/Harga:
- 5 varian mulai dari Rp198,8 juta-Rp261,9 juta
Kapasitas Mesin:
- 1.500 cc, Max power (Ps/rpm): 104/6.000
Dimensi (mm):
- 4.510 x 1.750 x 2.775 dengan ground clearance 200 mm dan 205 mm.
Keselamatan:
- Dual SRS Airbag, Safety Belt 3P ELR 7 Pcs
Mitsubishi Xpander
Pertama kali diperkenalkan pada GIIAS 2017 dan langsung menempati posisi kedua sebagai model terlaris di bawah Avanza. Mengusung konsep MPV rasa SUV, Xpander mendapat sambutan yang sangat baik. Panga pasar Xpander pada tahun 2018 sebesar 28,62% dari total pasar LMPV. Xpander juga menjelma menjadi model terlaris yang dipasarkan Mitsubishi Motors secara global.
Varian/Harga:
- 8 tipe, harga mulai Rp206,1 juta- Rp260,9 juta.
Kapasitas Mesin:
- 1.5 L Mivec Dohc 16-Valve, Max power 105/6.000 (Hp/rpm),
Dimensi (mm)
- 4.475 x 1.750 x 1.775 , ground clearance 205 mm
Keselamatan
- Rise Body, dual airbags, ABS, Bintang 4 Aseancap