Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kawasaki Targetkan Penjualan Versys-X 250 Capai 600 Unit

PT Kawasaki Motor Indonesia menargetkan penjualan Kawasaki Versys-X 250 dan Versys-X 250 Tourer mencapai sekitar 600 unit di penghujung tahun ini. Beberapa konsumen fleet telah menyatakan ketertarikannya.
Kawasaki Versys-X 250. /Kawasaki
Kawasaki Versys-X 250. /Kawasaki

Bisnis.com, JAKARTA—PT Kawasaki Motor Indonesia menargetkan penjualan Kawasaki Versys-X 250 dan Versys-X 250 Tourer mencapai sekitar 600 unit di pengujung tahun ini. Beberapa konsumen fleet telah menyatakan ketertarikannya.

Head Sales & Promotion Departement PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Michael Chandra Tanadhi, mengatakan konsumen fleet membuat penjualan Kawasaki Versys-X 250 membuat penjualan ritelnya mencapai sekitar 190 unit pada Juli 2018.

Pencapaian tersebut naik signifikan jika dibandingkan dengan penjualan ritel apda Juli tahun lalu, yakni 20 unit. Rata-rata per bulan penjualan Kawasaki Versys-X sebanyak 30—40 unit per bulannya sejak Januari tahun ini.

“Untuk penjualan, step by step Versys sudah mulai baik dan mulai banyak eksposenya,” kata Michael di Jakarta, Kamis (23/8/2018).

Kawasaki mendapatkan pesanan fleet sebanyak 177 unit yang diserah-terimakan pada Juli 2018. Kemudian, terdapat konsumen fleet yang juga telah menyatakan ketertarikannya untuk membeli kendaraan roda dua tersebut.

Dia berharap, pemesanan fleet yang terjadi pada Juni—Juli 2018 dapat membuat konsumen fleet lainnya terus berdatangan. Perusahaan juga berharap pembelian yang dilkaukan oleh konsumen instansi menular ke konsumen individu.

Sepanjang tujuh bulan pertama tahun ini, dia menuturkan, penjualan ritel Kawasaki Versys-X 250 sudah mencapai sekitar 350 unit. Adapun penjualan ritel Kawasaki secara keseluruhan mencapai sekitar 52.000 unit pada 7 bulan tahun ini.

Pencapaian penjualan ritel tersebut lebih tinggi sekitar 3% dibandingkan dengan pencapaian penjualan ritel pada periode yang sama tahun lalu. “Kami sudah di angka sekitar 52.000 unit karena kami ada push di Januari—Maret, karena fiscal year kami,” katanya.

SPONSOR PERJALANAN

Saat ini, salah satu strategi perusahaan agar penjualan ritel Kawasaki meningkat adalah dengan mensponsori perjalanan-perjalanan dengan menggunakan motor kawasaki mengingat terdapat brand awareness dan promosi dengan adanya program tersebut.

Salah satu program perjalanan yang telah selesai adalah perjalanan dari Jakarta menuju London dengan menggunakan Kawasaki Versys-X Tourer yang dilakukan oleh Stephen Langitan seorang diri pada 25 Maret – 17 Agustus 2018.

Dalam perjalanan seorang diri tersebut, Stephen melalui beberapa negara, di antaranya adalah Indonesia, Malaysia, Thailand, Myanmar, India, Nepal, Pakistan, Iran, Turki, Yunani, Italia, Vatikan, Monako, Spanyol, Andorra, Prancis, Swiss, Austria, Jerman, Belanda, Belgia, dan Inggris.

Michael menambahkan, pihaknya akan menambah model kendaraan sport baru yang akan dijual di Indonesia hingga penghujung tahun ini. Perusahaan tengah melakukan studi mengenai kesiapan perusahaan terkait dengan model-model baru tersebut.  “Berapa laginya, Kami lagi studi kesiapan kami,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper