Bisnis.com, JAKARTA - Jajaran 10 mobil terlaris pada Oktober 2017 cukup menggambarkan sengitnya pasar. Bisa diprediksi, dan sulit untuk tidak mengakui ketangguhan Toyota Avanza dalam menguasai pasar kendaraan di dalam negeri.
Berbagai merek meluncurkan produk di segmen yang sama, namun masih belum mampu menyalip atau bahkan sejajar dengan Avanza. Bulan lalu, mobil multiguna ini mencatatkan wholesale 9.408 unit.
Sementara itu, keputusan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia untuk bermain di pasar gemuk, yakni low multipurpose evehicle (LMPV) cukup meramaikan persaingan.
Dengan mengandalkan Xpander, untuk pertama kalinya perusahaan berlambang tiga berlian itu berhasil menempati posisi 10 besar mobil terlaris. Meskipun masih posisi buncit, namun Xpander berpotensi terus menanjak ke peringkat atas. Apalagi, perusahaan akan memaksimalkan kapasitas produksi.
Dari data Gaikindo, bulan lalu, Xpander terdistribusi sebanyak 2.351 unit.
Angka itu masih akan terus meingkat mengingat surat pemesanan kendaraan (SPK) mencapai 30.000. Apalagi, perusahaan masih belum menggunakan secara maksimal kapasitas produksi Xpander di pabrik baru yang terletak di Cikarang, Jawa Barat.