Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Avanza, Innova dan Calya Jadi Mesin Pertumbuhan Penjualan Toyota

Penjualan wholesales Toyota di sepanjang Agustus mengalami kenaikan sebesar 9,7% dari 31.621 unit di Juli, menjadi 34.690 unit pada Agustus, yang ditopang oleh produk di segmen MPV seperti Avanza, Innova dan Calya yang selama ini telah menjadi backbone.
Menteri Perindustrian Erlangga Hartarto (tengah), Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor Hiroyuki Fukui (kanan) dan Presdir PT Astra Daihatsu Motor Sudirman MR (kiri) berfoto bersama, saat peluncuran mobil Toyota Calya dan Daihatsu Sigra, di pabrik PT Astra Daihatsu Motor, Karawang, Jawa Barat, Selasa (2/8)./Antara
Menteri Perindustrian Erlangga Hartarto (tengah), Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor Hiroyuki Fukui (kanan) dan Presdir PT Astra Daihatsu Motor Sudirman MR (kiri) berfoto bersama, saat peluncuran mobil Toyota Calya dan Daihatsu Sigra, di pabrik PT Astra Daihatsu Motor, Karawang, Jawa Barat, Selasa (2/8)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Penjualan wholesales Toyota di sepanjang Agustus mengalami kenaikan sebesar 9,7% dari 31.621 unit di Juli, menjadi 34.690 unit pada Agustus, yang ditopang oleh produk di segmen MPV seperti Avanza, Innova dan Calya yang selama ini telah menjadi backbone.

Kontribusi ketiga model mobil MPV tersebut menyumbang sebesar 71,3% dari total wholesales Toyota.

Berdasarkan data yang dirlis PT.Toyota-Astra Motor (TAM), Selasa (26/9/2017),  Avanza membukukan total penjualan 10.212 unit dengan market share 51,4% di segmennya. Kendati berada di segmen yang ketat, Avanza mampu mencatatkan pertumbuhan sebesar 12,2% dibandingkan dengan Juli.

Di periode sama, Innova membukukan total penjualan 6.136 unit atau tumbuh 3,4% dibandingkan bulan sebelumnya. Sedangkan Calya mencatatkan total penjualan 5.992 unit atau tumbuh 7,5%.

TAM mengklaim hingga saat ini Avanza tetap menjadi pilihan utama dan masih kukuh menjadi market leader di segmennya. Avanza mampu mencatatkan total penjualan lebih dari 1,6 juta unit di pasar domestik sejak pertama kali dihadirkan pada 2003.

Avanza menjadi pilihan utama konsumen lantaran sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik masyarakat Indonesia serta sejumlah keunggulannya antara lain dilengkapi dengan sistem roda penggerak belakang sehingga mampu menyesuaikan dengan kontur dan kondisi jalan yang beragam.

Kinerja positif ini merupakan refleksi dari upaya Toyota yang berkomitmen tinggi dalam memberikan Beyond Product, Beyond Technology, dan Beyond Service sebagai fondasi utama semangat Toyota Let’s Go Beyond,” kata President Director Toyota-Astra Motor, Yoshihiro Nakata.

Menurut Nakata, keberhasilan ini juga tidak terlepas dari kepercayaan dan kesetiaan para pelanggan terhadap Toyota selama ini.

Peace of Mind

Vice President Director TAM, Henry Tanoto mengatakan Toyota tidak hanya hadir melalui produk dan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan dan permintaan, tetapi juga mempunyai komitmen tinggi untuk memberikan pengalaman terbaik dalam kepemilikan Toyota dan peace of mind bagi pelanggan.

Peace of mind hadir melalui layanan menyeluruh dengan hadirnya Toyota Genuine Parts, program bebas biaya jasa servis, jaringan penjualan dan purna jual Toyota yang terluas melalui 305 outlet resmi yang terbesar di seluruh wilayah di Indonesia, yang meliputi hingga tingkat kabupaten.

"Toyota juga mempunyai berbagai layanan purna jual lainnya yang dapat melayani pelanggan dengan jangkauan lebih luas melalui Toyota Mobile Service (TMS)," katanya.

Di sepanjang 2017, Toyota telah menghadirkan beberapa produk baru seperti Venturer, New Corolla Altis, New AGYA, Voxy, dan Fortune TRD yang telah ikut berkontribusi terhadap peningkatan penjualan.

“Toyota senantiasa menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang dan membutuhkan produk serta layanan yang terbaik untuk pelanggan,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper