Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kamis Esok Hyundai Perkenalkan Grand i10 Facelift

PT.Hyundai Mobil Indonesia, distributor resmi kendaraan Hyundai di Indonesia, bakal meramaikan pasar otomotif di segmen city car dengan menghadirkan Grand i10 facelift.
Hyundai Motor/Istimewa
Hyundai Motor/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT.Hyundai Mobil Indonesia, distributor resmi kendaraan Hyundai di Indonesia, bakal meramaikan pasar otomotif di segmen city car denganmenghadirkan Grand i10 facelift.

Menurut rencana, produk tersebut akan diluncurkan pada pameran otomotif berskala dunia, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 pada 10-20 Agustus mendatang.

Facelift diartikan sebagai model terbaru yang merupakan pembaruan dari versi sebelumnya baik dengan menambah ataupun mengubah sisi penampilan, desain dan fitur lainnya. Fisik mobil tetap sama dengan versi sebelumnya.

Dari bocoran informasi yang diperoleh Bisnis, Rabu malam (12/7/2017), model baru city car Hyundai ini akan semakin memperketat persaingan di segmen yang selama ini dikenal sebagai mesin pertumbuhan perjualan di masing-masing brand otomotif.

Di segmen ini, beberapa city car yang selama ini sudah mengisi pasar antara lain Nissan March, Mitsubishi Mirage, Honda Brio.

Untuk pertama kalinya, Hyundai Mobil Indonesia akan memperlihatkan dan memberikan penjelasan rinci tentang produk baru tersebut pada acara halal bilhalal di Gedung Hyundai Indonesia, Kamis esok (13/7/2017).

Peluncuran produk baru ini merupakan salah satu upaya Hyundai untuk mendongrak penjualannya di tahun ini yang ditargetkan naik dari realisasi sebanyak 1.500 unit di tahun lalu, menjadi 1.800 unit di sepanjang 2017.

Model H-1 dan Santa Fe masih menjadi produk andalan dalam mendongkrak penjualan Hyundai di tahun ini, disusul produk-produk lainnya yakni Grand i10, Tucson, Starex dan kendaraan komersial, pick up H-100.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper