Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Agung Toyota Resmikan Outlet ke-24 di Batam Center

Toyota memperluas jaringan penjualan dan purna jualnya di wilayah Batam, Kepulauan Riau dengan meresmikan outlet Agung Toyota pada Jumat, 16 Juni 2017.
Toyota/Reuters-Chaiwat Subprasom
Toyota/Reuters-Chaiwat Subprasom

Bisnis.com, JAKARTA - Toyota memperluas jaringan penjualan dan purna jualnya di wilayah Batam, Kepulauan Riau dengan meresmikan outlet Agung Toyota pada Jumat, 16 Juni 2017. Ini sekaligus menandai Toyota sudah memiliki lebih dari 300 outlet resmi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Bagi Agung Toyota, outlet baru ini merupakan yang ke-24 dan keempat di Kepulauan Riau. Dealer Agung Toyota di Batam ini tidak hanya melayani penjualan, namun juga melayani kebutuhan purna jual.

Agung Toyota Batam Center yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman No.13 dibangun di atas lahan seluas 11.822 meter persegi dengan total luas bangunan 4.495 meter persegi. Sama halnya dengan cabang Toyota lainnya, Agung Toyota Batam Center dilengkapi dengan berbagai fasilitas mulai dari ruang display kendaraan yang luas, ruang tunggu VIP yang nyaman bagi pelanggan.

Dengan fasilitas penjualan (vehicle), bengkel (service), spare parts dan body & paint, outlet ini dapat memamerkan 4 unit kendaraan baru Toyota, serta didukung oleh mekanik Toyota yang terlatih dan tersertifikasi sesuai standar Toyota.

Keberadaan Agung Toyota Batam Center juga mengukuhkan bahwa telah lebih dari 90% outlet Toyota tidak hanya memiliki fasilitas penjualan (vehicle) saja, namun lengkap dengan bengkel (service) dan spare parts.

Adapun fasilitas bengkelnya ditunjang dengan 16 stall yang terdiri dari 12 stall untuk perbaikan umum (general repair), 2 stall express maintenance, 2 stall untuk pelayanan Toyota Dyna serta 27 stall body&paint.

“Kami berharap dengan berdirinya outlet baru Agung Toyota Batam Center ini, pelanggan akan semakin dimudahkan dalam pelayanan penualan maupun purna jual Toyota,” kata Chief Operation Officer Agung Toyota, I Putu Rubika.

Turut menyaksikan peresmian otlet Agung Toyota Batam Center yakni President Director PT.Toyota-Astra Motor Yoshihiro Nakata, Vice President Director PT. Toyota-Astra Motor Henry Tanoto.

Uraian Singkat Agung Toyota Batam Center

No

Item

 

Keterangan

1

Nama outlet

 

Agung Toyota Batam Center

2

Fungsi

 

VSP (Vehicle, Service, and Parts) BP (Body Paint)

Penjualan (Vehicle), Bengkel (Service), dan Spare Parts

3

Alamat

 

Jalan Jenderal Sudirman No.13, kel. Taman baloi. Kec. Batam Kota, Kepulauan Riau

4

Telpon

 

0778 - 4088000

5

Faks

 

0788 - 4089585

6

Luas lahan

 

11.822 m2

7

Luas bangunan

 

4.495 m2

8

Stall

 

Express Maintenance : 2 stall

General Repair : 12 stall

Dyna/LC : 2 stall

Total GR Stall : 16 stall

Body Production Stall : 16 stall

Paint Production Stall : 11 stall

Total BP Production Stall : 27 stall


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper