Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2017: Penyelenggara Siapkan Inovasi Khusus Untuk Kendaraan Niaga

Salah satu inovasi yang akan dilakukan pada GIIAS tahun ini yakni menyediakan kegiatan pertemuan bisnis antara penjual dan pembeli (business matching) di arena pameran.
 Direktur Seven Events, Agus Riyadi (paling ujung kanan) saat pemaparan persiapan penyelenggaraan GIIAS 2017, Selasa malam (30/5/2017)
Direktur Seven Events, Agus Riyadi (paling ujung kanan) saat pemaparan persiapan penyelenggaraan GIIAS 2017, Selasa malam (30/5/2017)

Bisnis.com, JAKARTA - PT.Amara Tujuh Perjuangan (Seven Events) selaku penyelenggara GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 tidak pernah berhenti melakukan inovasi demi kesuksesan penyelenggaraan pameran, termasuk dalam memuaskan para peserta pameran.

Salah satu inovasi yang akan dilakukan pada GIIAS tahun ini yakni menyediakan kegiatan pertemuan bisnis antara penjual dan pembeli (business matching) di arena pameran.

"Kali ini kami mencoba menggelar business matching antara brand otomotif kendaraan niaga dengan para calon pembeli yang datang khusus ke GIIAS 2017," kata Direktur Seven Events, Agus Riyad,i kepada Bisnis di sela-sela konferensi pers GIIAS 2017 dan buka bersama dengan media, Selasa malam (30/5/2017).

Dalam business matching selama 3 hari yakni 14-16 Agustus di Garuda Room 5 ICE, BSD City, para brand kendaraan niaga akan mempresentasikan produk-produknya kepada sejumlah asosiasi pengguna kendaraan komersial yang datang dari seluruh wilayah se-Indonesia.

"Kami juga akan mengundang asosiasi-asosiasi pemerintah daerah dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota untuk menjajaki peluang melakukan kerja sama dengan para pemegang brand kendaraan niaga tersebut," ujarnya.

Dia mengakui business matching ini bertujuan untuk ikut membantu penjualan brand kendaraan niaga yang selama ini masih kalah jauh dari penjualan brand kendaraan penumpang.

"Mudah-mudahan dengan sarana ini, penjualan kendaraan niaga yang selama beberapa kali pameran baru mencapai sekitar 20%-30%, bisa lebih meningkat lagi," ujarnya.

Sebanyak 30 merek otomotif dipastikan mengikuti GIIAS 2017 yang terdiri dari 22 merek mobil penumpang yakni Audi, BMW, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Tata Motors, Toyota, Volvo, VW, dan Wuling.

Sedangkan 8 merek lainnya adalah mobil niaga yakni DFSK, FAW, Hino, Hyundai Bus & Truck, Isuzu, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, dan UD Truck.

Selain itu, tampil juga 10 brand Agen Pemegang Merek (APM) motor terdiri dari Astra Honda Motor, Ducati, Harley Davidson, Kawasaki, KTM, Kymco, MV agusta, Piaggio, Suzuki, Ural.

Pada penyelenggaraan GIIAS 2016, total surat pemesanan kendaraan (SPK) mencapai 20.384 unit kendaraan dengan nilai transaksi sebesar Rp6,15 triliun lebih. Sekitar 70% dari total transaksi tersebut menggunakan pembiayaan bank.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler