Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Prospect Motor Ganti Posisi Presdir

PT Honda Prospect Motor melakukan penggantian posisi tertinggi. Tumoki Uchida yang telah menjabat sebagai Presiden DIrektur sejak 2011 lalu digantikan oleh Takehiro Watanabe.
Presdir PT Honda Prospect Motor (PT HPM) Tomoki Uchida (kedua Kanan) bersama Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Jonfis Fandy dan Large Project Leader Honda BR-V Atsushi Arisaka (kiri) mengancungkan jempol dan berfoto bersama di samping Honda BR-V Prototype pada acara Press Session Honda BR-V Large Project Leader, di ajang GIIASS, di ICE Serpong, Tangerang, Jumat (21/8)./Antara
Presdir PT Honda Prospect Motor (PT HPM) Tomoki Uchida (kedua Kanan) bersama Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Jonfis Fandy dan Large Project Leader Honda BR-V Atsushi Arisaka (kiri) mengancungkan jempol dan berfoto bersama di samping Honda BR-V Prototype pada acara Press Session Honda BR-V Large Project Leader, di ajang GIIASS, di ICE Serpong, Tangerang, Jumat (21/8)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor melakukan penggantian posisi tertinggi. Tumoki Uchida yang telah menjabat sebagai Presiden DIrektur sejak 2011 lalu digantikan oleh Takehiro Watanabe.

Selama di bawah kendali Uchida, kinerja Honda di pasar domestik berkembang pesat. Pada 2011 lalu total penjualan Honda hanya sebanyak 45.416 unit, dan menjadi sebanyak 199.364 unit pada tahun lalu.

"Telah banyak capaian yang berhasil kami raih dalam waktu lima tahun seiring dengan pasar otomotif Indonesia yang telah berkembang dengan pesat," kata Uchida di Jakarta, Kamis (16/3/2017).

Setelah melepas jabatannya, Uchida rencananya akan kembali ke Jepang dan menduduki jabatan baru di kantor pusat Honda Motor Co.

Adapun Watanabe merupakan orang lama di Honda. Dia bergabung di perusahaan tersebut sejak 1991 dan telah menduduki sejumlah posisi penting antara lain bertugas di Honda de Mexico, S.A. de C.V., dan American Honda Motor Co.

"Dengan dukungan dari semua pihak saya akan berusaha untuk semakin memperkuat brand Honda di Indonesia," kata Watanabe.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper