Bisnis.com, JAKARTA-PT Astra Honda Motor (AHM) pada 2015 menguasai pangsa pasar sepeda motor hingga 68,7% melalui penjualan sebesar 4,45 juta unit dari total pasar yang sebanyak 6,48 juta unit.
Pangsa pasar yang diraih AHM itu tumbuh 4,5% dibandingkan tahun sebelumnya.
Manajemen AHM mengklaim, pencapaian ini ditopang oleh semakin kuatnya penetrasi sepeda motor Honda di setiap segmen.
Merujuk data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), pencapaian AHM pada 2015 terjadi di tengah penjualan sepeda motor nasional yang mengalami penurunan 17,6% dari 2014 yang mencapai 7,86 juta unit.
“Tahun 2015 merupakan saat yang sulit bagi industri otomotif di Tanah Air. Namun kepercayaan masyarakat terhadap sepeda motor Honda justru semakin kuat, sehingga mampu mengantarkan AHM menjadi pemimpin pasar roda dua dengan pangsa pasar tertinggi sepanjang sejarah di Indonesia,” kata General Manager Sales Division PT AHM Thomas Wijaya, Senin (18/1).