Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hindari Skandal Uji Emisi, Volkswagen (VW) Terapkan Rotasi Karyawan

Dewan pengawas di Volkswagen berencana untuk membatasi waktu jabatan staf dalam posisi tertentu, sebagai langkah untuk meningkatkan pengawasan sehingga skandal uji emisi tak terulang lagi
Hans Dieter Poetsch, Chairman Volkswagen, membetulkan kaca matanya saat konferensi persi di Wolfsburg, Jerman 10 Desember 2015. /Reuters
Hans Dieter Poetsch, Chairman Volkswagen, membetulkan kaca matanya saat konferensi persi di Wolfsburg, Jerman 10 Desember 2015. /Reuters

Bisnis.com, FRANKFURT—Dewan pengawas di Volkswagen berencana membatasi waktu jabatan staf dalam posisi tertentu, sebagai langkah untuk meningkatkan pengawasan sehingga skandal uji emisi tak terulang lagi.

Hal tersebut harus ditempuh mengingat skandal uji emisi VW yang berdampak kerugian miliaran euro itu menyeret beberapa pejabatnya.

"Kami berencana menerapkan rotasi untuk fungsi-fungsi tertentu. Karyawan yang bersangkutan akan menghabiskan waktu yang terbatas di posisi tertentu sebelum pindah," kata Chairman Volkswagen Hans Dieter Poetsch, seperti dikutip Reuters, Minggu (20/12/2015).

Dia menyebut rotasi jabatan akan menimbulkan tantangan karena kompleksitas yang tinggi dari beberapa peran. Rotasi jaatan itu menurutnya akan dilakukan pula dengan anak usaha VW seperti Audi dan Porsche.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper