Bisnis.com, JAKARTA — PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors selaku pemasar mobil merek Mitsubishi meluncurkan Delica Royal sebagai varian tertinggi segmen mid high Multi Purpose Vehicle.
Delica Royal merupakan varian tertinggi dari Delica yang diluncurkan tahun lalu di ajang IIMS 2014.
Menurut Group Head MMC Sales Group PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Imam Choeru Cahya, dengan kehadrian Delica Royal akan semakin melengkapi dan memacu penjualan Mitsubishi di segmen mid high Multi Purpose Vehicle (MPV).
"Kami berharap penjualan akan terorong dengan kehadiran varian tertinggi ini," katanya, Rabu (28/10).
Terlebih Delica ‘melenceng’ dari arus umum. Meski termasuk ke dalam MPV, Mitsubishi memasukkan sedikit DNA SUV ke dalam poduk tersebut.
Sehingga, dari segi ground clearance Delica paling tinggi di kelasnya yang mencapai 190 mm. Hal itu diklaim memunginkan Dalica tetap nyaman dikendarai di berbagai medan hingga semi off road.
Dari segi harga, Delica Royal dibanderol Rp450 juta on the road Jabodetabek. Harga itu sedikit lebih mahal dari varian lainnya yang hanya Rp429 juta.
Adapun perubahan Delica varian tertinggi ini terdapat di bagian interiornya.
Delica Royal mendapat tambahan fitur terbaru yaitu leather seat pada baris pertama hingga baris ketiga dengan warna beige. Terdapat pula audio steering switch sehingga pengemudi lebih mudah mengoperasikan audio system tanpa melepaskan tangan dari kemudi.
Sementara itu, dari bagian dapur pacu varian tertinggi ini sama seperti varian lainnya. Delica Royal dipersenjatai dengan mesin MIVEC Engine 2.0 L dengan auto stop and go.