Bisnis.com, JAKARTA-Honda berhasil mencetak rekor efisiensi bahan bakar pada Guinness World Records untuk predikat Lowest Fuel Consumption setelah menempuh perjalanan melintasi 24 negara di benua Eropa.
Perjalnanan panjang mencapai sejauh 13,498 km itu dilakukan dengan menggunakan Honda Civic Tourer varian diesel yang berhasil mencatatkan efisiensi bahan bakar 2,81 liter per 100 km (100,31 mpg).
Manajemen PT Honda Prospect Motor dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (8/7/2015) menjelaskan rekor itu dicatatkan oleh 2 anggota tim riset dan pengembangan Honda European Research & Development, Fergal McGrath dan Julian Warren.
Rekor Lowest Fuel Consumption dari Guinness World Records diperoleh melalui catatan konsumsi bahan bakar dalam liter per 100 km serta mil per galon yang dihitung sepanjang perjalanan.
Perjalanan itu dihitung berdasarkan konsumsi bahan bakar, tracking data lewat GPS (termasuk data telematika), video dan foto-foto, serta saksi independen yang dapat dibuktikan kebenarannya.
Sebelumnya Honda Civic Tourer meraih 2 penghargaan bergengsi yaitu Best Real MPG Performer Awards 2015 dari Honest John, Inggris dan predikat MPG Marathon terbaik 2014 dari Majalah Fleet World dengan ALD Automotive dan Tracker, Inggris.