Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gaikindo: Presiden OICA Dukung Pelaksanaan GIIAS 2015

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengklaim organisasi otomotif bonafid dunia yang terhimpun dalam OICA mendukung pelaksanaan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.
Pameran otomotif di Jakarta/Ilustrasi-Bisnis
Pameran otomotif di Jakarta/Ilustrasi-Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengklaim organisasi otomotif bonafid dunia yang terhimpun dalam OICA mendukung pelaksanaan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.

Noegardjito, Sekjen Gaikindo, mengatakan Presiden OICA sangat antusias menerima laporan perkembangan GIIAS 2015. “Bahkan beliau tetap pada komitmennya mendukung pameran otomotif milik Gaikindo,” katanya dalam keterangan pers yang diterima, Senin (13/4/2015).

Menurutnya, Presiden OICA menyatakan langsung kepada delegasi Gaikindo dan Seven Events (pelaksana GIIAS 2015), bahwa dia akan menghadiri perhelatan GIIAS 2015.

“Beliau juga menyanggupi permintaan Gaikindo menjadi salah satu pembicara pada acara The 10th Indonesia International Automotive Conference (IIAC) yang akan akan diadakan pada saat berlangsungnya GIIAS 2015. Semoga tidak ada halangan,” katanya. 

Sebelumnya, di sela-sela acara pembukaan Seoul Motor Show 2015 pada 2 April 2015, Presiden Organisation Internationale des Constructeurs d’Automobiles (OICA) Kim-Yong Geun menerima kunjungan delegasi Gaikindo dan Seven Events, serta beberapa media dari Indonesia.

Dalam pertemuan tersebut, Gaikindo melaporkan perkembangan terakhir pelaksanaaan GIIAS 2015 yang akan dilangsungkan pada 20-30 Agustus 2015 serta kemajuan industri otomotif Indonesia.

Gaikindo, ujarnya, juga menyampaikan tema yang akan diusung pada pameran GIIAS 2015 yaitu “Smart Mobility for The Future” dengan tujuan jangka panjang yang disasar adalah penggunaan BBM yang lebih hemat dan ramah lingkungan.

OICA, menurut Noegardjito, mendukung penyelenggaraan GIIAS mengingat Gaikindo terdaftar sebagai anggota resmi organisasi otomotif dunia itu. Pada 2016, pameran otomotif Gaikindo sudah dipastikan akan masuk ke dalam kalender OICA.  

Perlu diketahui bahwa OICA memberikan akreditasinya kepada pameran otomotif dunia setiap dua tahun sekali. 

Kim-Yong Geun, yang juga Chairman KAMA (Korea Automobile Manufacturers Association) menambahkan Indonesia merupakan salah satu barometer industri otomotif di Asia.

"Pasarnya besar, industrinya berkembang pesat.  Saya yakin di masa depan Indonesia akan menjadi kekuatan otomotif dunia," tuturnya.

Kim menyebutkan pameran Gaikindo sudah bisa dibilang terbesar di Asia Tenggara. “Semoga dengan pindah ke lokasi baru bertaraf internasional dan peningkatan pelaksanaannya bisa menjadi salah satu yang terbaik dan terbesar di Asia.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper