Bisnis.com, DENPASAR--PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI), agen pemegang merek Tata Motors, membuka secara resmi diler 3S (sales, service, spareparts) terbaru di luar Jawa, yakni di Denpasar, Bali.
Diler yang berdiri di atas luas lahan 3.000 meter persegi dengan bangunan 2.000 m2 itu berlokasi di Jalan Teuku Umar Barat No.150, dan mampu menampung delapan unit kendaraan serta melayani hingga 30 unit kendaraan per hari.
TMDI menunjuk PT Bali Bima Sakti (BBS) dalam memberikan kenyamanan pelayanan penjualan, penyediaan suku cadang serta perbaikan perawatan kendaraan pelanggan Tata Motors di Bali.
“Kami berbahagia karena Bali merupakan salah satu area penting bagi kami yang menyempurnakan target pengembangan jaringan dealer kami di fase awal, yakni Pulau Jawa dan Bali,” ujar Biswadev Sengupta, President Direktur TMDI, di Nusa Dua, Sabtu (11/10).
Sengupta mengatakan ini adalah yang ke delapan direalisasikan di seluruh Indonesia, dari total rencana 20 diler hingga Maret 2015.
Setelah Bali, rencananya dalam waktu dekat TMDI akan segera meresmikan diler 3S di Pekanbaru dan Serpong-Tangerang.
Saat ini, TMDI telah memiliki 7 diler 3S (2 di Jakarta, 2 di Jawa Timur, 2 di Jawa Tengah, 1 di Cikarang, Jabar ) yang telah beroperasi dan aktif memasarkan produk mobil penumpang dan kendaraan niaga Tata Motors.
Owner BBS Wibowo Saputra menargetkan penjualan mobil Tata di Bali sebanyak 50 unit per bulan. Menurutnya, segmen niaga diperkirakan akan memberikan kontribusi mencapai 65%, dan komersial 35%.
Andalan Tata Motor di segmen niaga adalah pick up disel, karena harganya paling murah dibandingkan merek sejenis dari kompetitor.
Namun, lanjutnya, untuk segmen penumpang persaingan lebih ketat, karena pemain lama banyak yang mengeluarkan produk sejenis.
"Kami akan akan sasar ke desa-desa di seluruh Bali untuk pick up, wilayah seperti Tabanan, Gianyar dan Singaraja," jelasnya.