Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil Sport: AHM Bidik 50% Pangsa Pasar

Astra Honda Motor (AHM) menyediakan 18 unit Honda CB150R Street Fire untuk 150cc dan 20 unit Honda CBR250R di kelas 250cc. Pebalap yang berprestasi akan dikirim untuk bertanding di Asia Dream Cup dengan syarat usia harus di bawah 20 tahun.
Mobil sport Honda di salah satu pameran/JIBI
Mobil sport Honda di salah satu pameran/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA--Astra Honda Motor (AHM) menyediakan 18 unit Honda CB150R Street Fire untuk 150cc dan 20 unit Honda CBR250R di kelas 250cc. Pebalap yang berprestasi akan dikirim untuk bertanding di Asia Dream Cup dengan syarat usia harus di bawah 20 tahun.

Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma menjanjikan pihaknya memiliki komitmen besar untuk mengembangkan dunia balap Indonesia.

“Kami ingin mengantarkan pebalap Indonesia ke ajang paling bergengsi kelak, MotoGP,” ujarnya, Sabtu (1/3/2014)

Untuk kejuaraan nasional, AHM menurunkan 3 tim balap Astra Motor Racing Tiam (ART) di kelas 600cc menggunakan Honda CBR600R. Penunggang motor sporty ini adalah Denny Triyugo, Dimas Ekky Pratama, dan Iswandi Muis.

Selain itu, AHM juga membina 18 tim balap di ajang Motorprix di antaranya Honda Dracula, Honda Indako, Honda T7R, dan Honda ASP. Untuk kompetisi Indoprix ada 5 tim, yaitu Astra Motor Racing Team (ART), Honda Daya, Honda AHRS, Honda Oei, dan Honda Banten.

 “Kami berharap dalam waktu dekat Indonesia punya pebalap yang bertanding di balapan tingkat dunia,” tutur Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya.

Pada kompetisi internasional, AHM mendukung 2 pebalap muda Indonesia yang berlaga di Asia Road Racing Championship (AARC) kelas supersport 600cc. Mereka adalah Denny Triyugo dan Dimas Ekky Pratama.

Adapun 2 pebalap lain bermain di Asia Dream Cup (ADC) yang tahun ini berlangsung dalam 6 seri di Malaysia, Indonesia, China, Jepang, dan Thailand. Pebalap yang dimaksud ialah Andi Gilang dan Aditya Pangestu.

Adapun M. Fadli dan Aditya Pangestu turun di gelaran Suzuka 4 Hours Endurance, Jepang. Selain itu, ada Gerry Salim yang berlaga di All Japan Championship dan Spanish Championship dibawah bimbingan Shinya Nakano.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper