Bisnis.com, DENPASAR -- PT SGMW Motors Indonesia (Wuling Motors) akan membawa produk baru pada kuartal pertama tahun depan. Perusahaan mengisyaratkan akan tetap mengincar segmen mobil serbaguna (MPV). Tidak seperti produk pertamanya, Wuling berjanji menyediakan varian transmisi otomatis (matic).
Namun, produsen otomotif asal Cina ini belum menjelaskan mobil baru tersebut akan memiliki kubikasi mesin lebih tinggi atau rendah dibandingkan produk pertama, mobil kecil serbaguna (LMPV) Confero.
“Untuk next product tunggu saja. Kami akan siapkan. Next car akan tersedia matic [transmisi otomatis],” kata Brand Manager Wuling Motors Dian Asmahani di Denpasar, Bali, Rabu (11/10).
Confero memiliki spesifikasi mesin 1.485 cc 4 silinder DOHC dengan teknologi DVVT. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga 107 dk pada 5.800 rpm dan torsi puncak 142 Nm pada 3.800 rpm—4.400 rpm.
Kabar yang beredar SGMW akan mencoba memasarkan mobil dengan kubikasi mesin 1.200 cc dan juga 1.800 cc. Beberapa fitur tambahan lain juga disiapkan untuk menggaet konsumen otomotif dalam negeri.
Dian menambahkan bahwa mobil pertama Wuling Motors yang dihadirkan di Indonesia untuk melihat respons masyarakat. Sejauh ini, perusahaan merasa puas dengan hasil penjualan.