Bisnis.com, TOKYO - Melalui konsep Find Your Future, Toyota hadirkan kendaraan masa depan di Japan Mobility Show 2023.
President & CEO, Member of the Board of Directors Toyota Motor Corp Koji Sato, mengatakan pada hari ini di Japan Motor Show 2023, Toyota akan menghadirkan kendaraan masa depan yang tentunya mengikuti kebutuhan dari masyarakat dunia yang berbeda dan beragam.
"Saya yakin, Anda akan menemukan masa depan Anda di antara mobil-mobil Toyota yang dipamerkan hari ini," ujarnya pada jumpa pers di pembukaan Japan Mobility Show 2023, Rabu (25/10/2023).
Dia menjelaskan melalui konsep Find Your Future, ada 3 hal yang menjadi tujuan dari Toyota. Pertama adalah kehidupan masa depan dengan mobil listrik baterai. Kendaraan ini tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga menawarkan sensasi berkendara yang unik.
"Kami membuat mobil listrik baterai seperti pabrikan mobil lainnya. Ini berarti kami harus merenungkan kembali prinsip-prinsip dasar pembuatan mobil seperti driving range serta nilai yang hanya dapat ditawarkan oleh mobil listrik baterai," paparnya.
Salah satu contohnya adalah membuat mobil dengan pusat gravitasi yang rendah dan interior yang luas, yang sebelumnya tidak mungkin untuk dilakukan.
Baca Juga
Untuk mewujudkannya, Toyota perlu membuat komponen utama menjadi lebih kecil dan ringan, dan menggunakan keunggulan Toyota sebagai produsen mobil sehingga menjadi satu kesatuan yang baik.
Tentu saja, mobil-mobil Toyota dan GR-brand, seperti dua model di sini, juga akan berubah.
"Jika kami memiliki teknologi untuk membuat mobil lebih kecil, lebih rendah, dan lebih ringan, mulai dari mobil sport dan SUV hingga truk pickup dan van kecil, kami dapat menciptakan beragam pilihan dengan kualitas yang luar biasa. Dan di atas perangkat keras ini, ada Arene, yang memberikan nilai pengalaman baru. Arene adalah platform perangkat lunak baru kami," tuturnya.
Setiap pelanggan akan membantu menciptakan nilai mobil. Peran mobil akan menjadi penghubung dengan masyarakat. Menciptakan kendaraan elektrifikasi ini, dan memenuhi kebutuhan yang semakin beragam dari pelanggan di seluruh dunia, memerlukan pendekatan multi-peluang.
Sato melanjutkan yang kedua adalah masa depan dengan IMV 0. Bentuknya dapat disesuaikan tanpa batas tergantung pada kebutuhan pelanggan. Misalnya, dapat dipergunakan petani untuk mengangkut banyak buah dan sayuran yang dipanen di ladang.
Tak hanya itu, kendaraan tersebut juga dapat berubah fungsi menjadi mini kafe atau truk makanan. "IMV 0 ini akan segera diluncurkan di Asia, di mana banyak ide tentang bagaimana menyesuaikannya sudah beredar. Inilah bagaimana mobil yang unik dan beragam akan menjadi bagian integral dari dunia kita," paparnya.
Cerita ketiga, lanjutnya, di pabrik mobil Toyota menggunakan kontainer pengiriman yang dapat dikonfigurasi yang disebut "kayoibako" untuk mengangkut berbagai jenis komponen yang menghubungkan lokasi kerja Toyota. Mobilitas ini menjalankan peran yang sama dalam masyarakat.