Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Masa Inden Bisa Makin Lama, Mercy Absen Dulu di GIIAS 2022

Mercedes-Benz tidak ikut serta pada perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tahun ini karena tidak ingin masa inden menjadi lebih lama.
Model berpose di dekat Mercedes-Benz New B-Class B 200 Progresive Line dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (25/4/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Model berpose di dekat Mercedes-Benz New B-Class B 200 Progresive Line dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (25/4/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA – Mercedes-Benz memilih tidak ikut serta pada perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) tahun ini. Mereka enggan memperpanjang masa inden yang membuat konsumen semakin lama mengendarai kendaraan impian mereka.

Head of Sales Operations and Product Management Mercedes-Benz Distribution Indonesia Kariyanto Hardjosoemarto mengatakan bahwa sebagai gantinya, perusahaan membuat pameran eksklusif sendiri.

“Dengan begitu konsumen bisa melakukan pemesanan di sini karena kami belum ikut GIIAS. Pertimbangan pertama karena trigger suplai,” katanya saat ditemui pekan lalu.

Kariyanto yang kerap disapa Kerry menjelaskan bahwa saat ini masa inden di Mercy cukup tinggi. Ada satu model yang bahkan harus menunggu sampai satu tahun.

Apabila ikut serta pada GIIAS, tambah Kerry, hal tersebut akan meningkatkan masa inden karena dipastikan penjualan meningkat. Padahal, stok belum tersedia.

“Makanya kami lebih fokus pada exclusive event yang bisa terukur dari kami sendiri,” jelasnya.

Saking panjangnya inden, pada paruh pertama tahun 2022, produsen otomotif asal Jerman ini sampai harus tidak menjual Mercedes-Benz C-Class yang merupakan tulang punggung produk mereka. Masa tunggu tersebut disebabkan semikonduktor yang masih langka.

“Tapi kondisi itu kami lihat akan improve di semester II/2022. Itu sudah mulai membaik,” terang Kerry optimistis.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper