Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mitsubishi Motors Perluas Jaringan Dealer di Palembang

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperluas jaringan dealer di Palembang. Dealer ini menjadi dealer ke-4 berstandar 3 S (sales, service, dan sparepart) di Palembang.
Dealer Mitsubishi Palembang/Istimewa
Dealer Mitsubishi Palembang/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperluas jaringan dealer di Palembang. Dealer ini menjadi dealer ke-4 berstandar 3 S (sales, service, dan sparepart) di Palembang.

Naoya Nakamura, President Director of PT MMKSI mengatakan dealer ke-29 dari hasil kerja sama MMKSI dan PT Lautan Berlian Utama Motor ini menjadi fasilitas kendaraan penumpang Mitsubishi yang ke-142 di Indonesia.

“Pembukaan dealer baru di seluruh Indonesia diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada konsumen untuk memperoleh layanan terpadu Mitsubishi Motors,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Kamis (5/9/2019).

Penambahan fasilitas dealer 3S di Palembang ini menjadi langkah MMKSI dalam memperkuat pangsa pasarnya di area tersebut.

Saat ini, Mitsubishi Pajero Sport mendapatkan penerimaan positif dengan pangsa pasar sebesar 52 persen di wilayah Sumatra Selatan pada periode Januari – Juni 2019. Sedangkan pangsa pasar Xpander mencapai 21 persen pada periode yang sama.

Hasil positif juga dicapai oleh Triton 4x4 dan L300 yang mendominasi dengan masing-masing pangsa pasar sebesar 61 persen dan 74 persen.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper