Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mazda Kerahkan Tenaga Penjual Elite

PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) sudah melatih tenaga penjual khusus untuk mengincar orang kaya di Indonesia. Mereka yang diberi nama Elite Force akan ada di seluruh diler Mazda mulai tahun ini.
All New Mazda CX-9 menjadi satu alasa PT Eurokars Motor Indonesia membutuhkan tenaga penjualan elite - Bisnis.com, Muhammad Khadafi
All New Mazda CX-9 menjadi satu alasa PT Eurokars Motor Indonesia membutuhkan tenaga penjualan elite - Bisnis.com, Muhammad Khadafi

Bisnis.com, JAKARTA – PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) sudah melatih tenaga penjual khusus untuk mengincar orang kaya di Indonesia. Mereka yang diberi nama Elite Force akan ada di seluruh diler Mazda mulai tahun ini.

Marketing Sales & Public Relation Director EMI Ricky Thio mengatakan saat ini Mazda memiliki 41 diler. Sebanyak 7 diler di antaranya sedang tidak aktif, karena akan direlokasi untuk menambah daya jangkau penjualan dan layanan.

Dia mengatakan setiap diler mulai tahun ini akan dibekali dengan sekitar 2—3 orang tenaga penjual khusus untuk menjual jajaran mobil yang masuk ke dalam kelas premium Mazda.

“Orang yang membeli mobil dengan harga Rp800 juta itu perlu didekati oleh tenaga penjual yang lebih keren, bonafi, pintar bicara,” kata Ricky belum lama ini.

Seperti diketahui, EMI memasarkan mobil Mazda dengan rentang harga yang terbilang jauh.

Mobil paling murah yang dijual di Indonesia adalah Mazda 2 senilai Rp263,3 juta dan paling mahal Mazda CX-9 Rp798,8 juta.

Profile konsumen mobil di Indonesia secara kontras terbagi dua. Karakter konsumen yang memiliki daya beli di bawah Rp500 juta jauh berbeda dengan yang memliki kemampuan memiliki mobil di atas Rp500 juta.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Khadafi
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper