Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Kuasai Pasar Mobil Petualang

PT Honda Prospect Motor terus menguatkan cengkeramannya dalam persaingan mobil petualang alias sport utility vehicle (SUV) di Tanah Air.
Honda BR-V saat uji coba di Pantai Selatan Yogyakarta./Bisnis.com - Adam Rumansyah
Honda BR-V saat uji coba di Pantai Selatan Yogyakarta./Bisnis.com - Adam Rumansyah

Bisnis.com, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor terus menguatkan cengkeramannya dalam persaingan mobil petualang alias sport utility vehicle (SUV) di Indonesia.

Honda terus mempertahankan dominasinya di pasar low SUV dengan menguasai total 58% pangsa pasar yang disumbangkan oleh penjualan dua produk andalannya di kelas ini.

Honda HR-V 1.5L menjadi market leader dengan pangsa pasar sebesar 36% setelah meraih penjualan sebanyak 31.092 unit hingga November lalu. Adapun BR-V menyumbangkan pangsa pasar 22% setelah membukukan penjualan 19.011 unit di tahun 2017.

Sementara itu, produk di kelas medium SUV juga cukup menjadi andalan perusahaan. Honda CR-V terjual sebanyak 13.893 unit di tahun 2017, dengan pangsa pasar 21%, dan Honda HR-V 1.8L yang membukukan penjualan tahunan 5.361 unit dengan pangsa pasar 8%.

"Kontribusi segmen SUV dan LSUV terhadap market otomotif tahun ini masih sangat signifikan, dan kami bersyukur bahwa produk-produk Honda terus menjadi pilihan konsumen di segmen ini," kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, Sabtu (16/12/2017).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler