Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produksi Mobil di Asean Naik Tipis

Produksi mobil di kawasan Asean mencatatkan kenaikan tipis. Dari data yang dirilis Asean Automotive Federatin, Rabu (8/11/2017), volume produksi pada September lalu sebanyak 356.205 unit.
Proses produksi mobil di Karawang Assembly Plant (KAP) milik Astra Daihatsu Motor (ADM). (ANTARA News/ Sella Panduarsa Gareta)
Proses produksi mobil di Karawang Assembly Plant (KAP) milik Astra Daihatsu Motor (ADM). (ANTARA News/ Sella Panduarsa Gareta)

Bisnis.com, JAKARTA - Produksi mobil di kawasan Asean mencatatkan kenaikan tipis. Dari data yang dirilis Asean Automotive Federation, Rabu (8/11/2017), volume produksi pada September lalu sebanyak 356.205 unit.

Angka tersebut naik sebesar 2,4% dibandingkan capaian pada bulan yang sama tahun lalu yakni sebanyak 347.764 unit.

Adapun secara kumulatif, total produksi hingga September lalu sebanyak 3,02 juta unit, naik 0,9% dibandingkan capaian pada periode yang sama tahu lalu yakni sebanyak 2,99 juta unit.

Thailand masih menjadi produsen terbesar yakni sebanyak 190.272 unit pada September lalu, disusul oleh Indonesia dengan capaian produksi sebanyak 99.994 unit.

Malaysia menempati posisi ketiga dengan realisasi produksi kendaraan roda empat dan lebih sebanyak 38.213 unit, kemudian disusul Vietnam sebanyak 14.657 unit, Filipina 12.431 unit, dan Myanmar yang hanya 638 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Tegar Arief
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper