Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ford Luncurkan Model Baru F-150, Diklaim Paling Efisien di Kelasnya

Ford Motor Co menyatakan truk pickup F-150 generasi terbaru 2017 akan hadir dengan tingkat efisiensi bahan bakar lebih baik 11%
Ford./.uk.reuters.com
Ford./.uk.reuters.com

Bisnis.com, DETROIT— Ford Motor Co menyatakan truk pickup F-150 generasi terbaru 2017 akan hadir dengan tingkat efisiensi bahan bakar lebih baik 11%.

Salah satu produk Ford paling laris di Amerika Serikat itu merupakan kendaraan four wheel drive yang akan hadir dengan versi anyar menggunakan transmisi 10 percepatan yang dikembangkan bersama dengan sang rival, General Motors Co.

Kendaraan tersebut hadir dengan mesin 3.5-liter EcoBoost turbo-charged dengan rata-rata konsumsi bahan bakar 20 mil per galon, naik dari 18 mil per galon untuk versi lama.

F-150 anyar akan menjadi yang terefisien dalam konsumsi bahan bakar di kelasnya,lebih baik dibandingkan mobil sejenis yang diproduksi GM dan Fiat Chrysler Automobiles.

Seperti dikutip dari Reuters, Jumat (7/10), model F-150 terbaru akan mulai dijual pada akhir tahun ini. Mobil anyar tersebut, sekitar 80% akan merupakan varian four wheel drive dan sisanya two wheel drive.

Adapun varian truk dengan teknologi  transmisi 10 percepatan diperkirakan akan berkontribusi sekitar 30% dari total penjualan F-150.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper