Bisnis.com, JAKARTA - PT Pertamina Lubricants, anak usaha PT Pertamina (persero) yang mengelola usaha pelumas otomotif, industri dan base oil, mencatat kinerja penjualan yang memuaskan di lima bulan pertama tahun ini.
Sampai dengan Mei, penjualan perusahaan telah menembus lebih dari 200 juta liter pelumas untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik dan internasional.
"[Dibandingkan dengan periode sama tahun lalu], pencapaian ini mengalami peningkatan," kata Vice President Marketing Retail PT Pertamina Lubricants, Syafanir Sayuti, Selasa (28/6/2016).
BACA: Meditran SX Bio Ditargetkan Terjual 2 Juta Liter
Dia mengemukakan pertumbuhan penjualan akan terus tumbuh hingga akhir tahun ini seiringn dengan terus meningkatnya pasar retail otomotif dan industri.
Pertamina Lubricants juga merupakan kontributor dividen terbesar untuk PT Pertamina (Persero) yang mendekati angka Rp 2 Triliun.
Brandcomm Manager Pertamina Lubricants, Budi Surharyanto menjelaskan pada 2015 perusahaan mencetak pendapatan lebih dari Rp9 triliun yang didorong oleh pertumbuhan segmen domestik otomotif dan industri yang semakin dinamis.
"Menyikapi tingginya permintaan di pasar domestik, kami memperlebar outlet bengkel-bengkel (outlet sevice) yakni Bright OliMart dan Bengkel Enduro Express, baik untuk kendaraan roda empat maupun roda dua. Untuk Bright OliMart sudah lebih dari 100 outlet, sedangkan Enduro Express ada 172 unit," katanya.
Untuk pasar ekspor, papar Budi, Pertamina Lubricants sudah semakin meluas jangkauannya dengan menjangkau lebih dari 14 negara.
"Kami terus melakukan ekspansi ke negara-negara yang potensi otomotif dan industrinya sedang tumbuh pesat".