Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mazda Tampil Maksimal di Dubai International Motor Show 2015

Tak mau kehilangan momentum, topgearme melaporkan bahwa Mazda menjadi official partner sekaligus sponsor acara pembukaaan DIMS.nn

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 150 produsen otomotif terbaik dari seluruh dunia berpartisipasi dalam perhelatan Dubai International Motor Show (DIMS) tahun 2015 yang secara resmi dibuka pada 10 November 2015.

Tak mau kehilangan momentum, topgearme melaporkan bahwa Mazda menjadi official partner sekaligus sponsor acara pembukaaan DIMS.

Tidak tanggung-tanggung, Mazda menawarkan mobil terbarunya All-new Mazda MX-5 sebagai hadiah bagi para pengunjung acara akbar tersebut.

All-new Mazda 2 dan All-new Mazda MX-5 akan menjadi bintang utama bersanding bersama All-new Mazda CX-3. Selain itu, sejumlah model-model terbaru 2016 turut hadir seperti Mazda 3, Mazda 6, Mazda CX-5 dan Mazda CX-9.

“Kami bangga menjadi bagian dari Dubai International Motor Show 2015 ini. Galadari Automobiles akan menampilkan model terbaru Mazda tahun ini dan ini pertama kalinya dipamerkan di Uni Emirat Arab dan kami yakin bahwa penampilan berbagai mobil tersebut akan memukau seperti biasanya,” kata Ewan Ramsay, General Manager Galadari Automobiles.

Galadari Mobil Co Ltd(LLC) (GAL) merupakan distributor tunggal untuk kendaraan Mazda di Uni Emirat Arab.

Memasuki tahun ke-13, DIMS telah menjelma menjadi pameran otomotif terbesar di Timur Tengah dan Afrika Utara yang selama bertahun-tahun telah menggandeng banyak produsen, distributor, spesialis industri, pembeli global serta para penggemar bidang otomotif.

 Dalam ajang yang akan berlangsung hingga 14 November itu, para produsen otomotif menghadirkan lebih dari 600 model terbaru dengan menempati ruang pameran seluas lebih dari 85 ribu meter persegi.

Panitia penyelenggara menargetkan lebih dari 100 ribu pengunjung dari sedikitnya 37 negara akan meramaikan pameran ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper