Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

New Ford Ranger Kembali Terpilih Sebagai Pikap Kabin Ganda Terbaik

New Ford Ranger kembali memenangkan kategori Best Double Cabin dari Autocar Readers Choice Awards 2015, untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut
New Ford Ranger./thecarconnection
New Ford Ranger./thecarconnection

Bisnis.com, JAKARTA—New Ford Ranger kembali memenangkan kategori ‘Best Double Cabin’ dari Autocar Reader’s Choice Awards 2015, untuk yang ketiga kalinya secara berturut-turut.

Dengan penghargaan tersebut Ford Indonesia mengklaim pikap kabin ganda andalannya tersebut dinilai tangguh dan dapat diandalkan oleh pecinta otomotif di Tanah Air.

“Penghargaan ini tentunya menjadi satu lagi bukti bagaimana Ford Ranger meningkatkan standar di segmen pickup truck yang sangat kompetitif, dan menjadi testamen atas hasil kerja tim produk global,” kata Communications Director Ford Motor Indonesia Lea Indra, dikutip dari siaran pers Ford Indonesia, Kamias (18/6).

New Ford Ranger hadir dengan 3 varian mesin yakni Diesel Duratorq 2.3L TDCi 5-silinder, tenaga 147 kW dan torsi 470 Nm, yang diklaim lebih efisisen bahan bakar hingga 18%.

Mesin Diesel Duratorq 2.2L TDCi 4-silinder, tenaga 118 kW dan torsi 385 Nm, yang dapat menghemat bahan bakar hingga 22%. Serta mesin Bensin Duratec 2.5L, tenaga 122 kW dan torsi 225 Nm.A


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper