Bisnis.com, JAKARTA-PT Honda Prospect Motors, agen tunggal pemegang merek Honda, memboyong Honda HR-V ke Denpasar, Bali pada 5-9 November 2014 untuk memperkuat pasarnya di Pulau Dewata.
Penjualan produk Honda di Bali menunjukkan pertumbuhan yang positif selama Januari-Oktober 2014 mencapai 2.692 unit, dapat mengungguli realisasi penjualan di daerah tersebut dalam setahun yang lalu sebanyak 1.964 unit.
Jonfis Fandy, Marketing and Aftersales Service Director Honda Prospect Motor, mengatakan Honda berkomitmen untuk membawa produk-produk baru ke lebih banyak konsumen di lebih banyak daerah di seluruh Indonesia.
“Setelah melakukan agenda road show Honda HR-V di kota Surabaya, maka Bali menjadi agenda berikutnya mengingat Bali merupakan salah satu market Honda yang cukup besar,” katanya dalam siaran pers, Rabu (5/11/2014).
Menurutnya, setelah agenda road show Honda HR-V di Bandung, Karawang, Cirebon, Semarang, Solo, dan Surabaya, kini giliran di Bali dengan mengambil tempat di Mall Bali Galeria pada 5-9 November 2014.
Dia menjelaskan selama pameran berlangsung konsumen bisa melakukan pemesanan Honda HR-V dengan rentang harga on the road Rp240 juta-Rp280 juta untuk varian mesin 1.5 liter dan sekitar Rp350 juta untuk varian mesin 1.8 liter.
Selain Honda HR-V, konsumen juga bisa bertransaksi untuk pembelian produk terbaru yang dipamerkan seperti Honda Mobilio, All New Jazz dan New Honda Brio.