Bisnis.com, JAKARTA - Industri kendaraan listrik (EV) di Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan positif. Untuk mendukung percepatan adopsi kendaraan listrik nasional, Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama Dyandra Promosindo akan kembali menggelar PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2025 yang berkolaborasi dengan Asiabike Jakarta, pada 29 April hingga 4 Mei 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Pameran ini akan menghadirkan lebih dari 130 peserta dari berbagai sektor industri kendaraan listrik, termasuk kendaraan roda dua, roda tiga, roda empat, industri komponen, aftermarket, serta program pendukung lainnya. Penyelenggara menargetkan lebih dari 40.000 pengunjung serta transaksi senilai lebih dari Rp400 miliar selama penyelenggaraan.
Ketua Umum PERIKLINDO, Moeldoko, menyampaikan bahwa meski dunia tengah menghadapi tantangan ekonomi global, hal ini justru dapat menjadi peluang untuk memperkuat posisi industri kendaraan listrik nasional.
Ia menekankan pentingnya menjadikan pameran ini sebagai bagian dari langkah nyata dalam mendorong transisi energi dan pembangunan ekosistem EV di Indonesia.
Mengusung tema “Our Power, Our Planet” bertepatan dengan Hari Bumi, PEVS 2025 diharapkan menjadi momentum untuk menunjukkan kesiapan Indonesia dalam menyambut era kendaraan berbasis energi terbarukan.
PEVS 2025 juga akan memperkuat skema interaksi antar pelaku industri melalui konsep B2B (Business to Business), B2C (Business to Customer), dan B2G (Business to Government).
Disiapkan pula berbagai fasilitas untuk mendukung kegiatan bisnis seperti Business Lounge, VIP Business Matching Area, serta sesi networking malam hari bertajuk Buyers EVening Gathering.
Selain menampilkan produk kendaraan listrik, pengunjung juga dapat mengikuti berbagai program seperti EV Test Drive & Ride, EV Parade, Catwalk & Show Unit, serta aktivitas hiburan dan edukatif lainnya.
Area pameran seluas lebih dari 35.000 meter persegi akan terbagi ke dalam beberapa hall, mencakup segmen mobil penumpang, kendaraan komersial, kendaraan roda dua dan tiga, hingga komponen pendukung industri EV.
Tiket masuk pameran dibanderol sebesar Rp100.000 untuk Premium Day pada 29 April, dan Rp50.000 untuk hari reguler (30 April – 4 Mei 2025). Informasi lengkap dapat diakses melalui akun resmi Instagram @pevs_id dan @asiabike_show, atau website pevs-id.com dan asiabikejakarta.com.