Bisnis.com, JAKARTA — Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa-Bali mengatur sektor pekerjaan nonesensial 100 persen work from home (WFH) atau bekerja dari rumah. Hal ini menjadi waktu untuk memoles mobil sendiri dengan alat poles agar kendaraan kesayangan tetap kinclong meski sedang tidak digunakan.
Namun agar hasil maksimal, sebelum memulai pemolesan mobil secara mandiri, ada peralatan yang perlu disiapkan, salah satunya adalah mesin poles. Mendengar kata mesin tidak perlu khawatir, karena ternyata beberapa mesin poles mobil memiliki harga yang ramah di kantong.
Sebelum membahas merek mesin poles mobil, baiknya pahami dulu jenisnya. Dikutip dari Top Coating, Rabu (7/7/2021), ada tiga jenis alat poles mobil yang memiliki keunggulannya masing-masing. Berikut rinciannya:
- Orbital
Orbital sangat direkomendasikan untuk alat poles yang murah, tetapi biasanya digunakan untuk waxing. Sebab, kecepatannya tidak tinggi dan tidak efektif untuk paint correction stage.
- Dual Action
Alat poles paling umum, bahkan pemula sekalipun dapat menggunakannya. Namun, alat poles ini tidak direkomendasikan untuk skala usaha karena proses pengerjaannya memakan waktu dan hasilnya sedikit tidak memuaskan.
- Rotary
Mesin yang kuat dan cepat untuk menghapus goresan di permukaan cat. Akan tetapi, alat ini tidak bisa digunakan sembarangan lantaran memiliki tingkat kesulitan tinggi. Untuk menggunakan alat ini, dibutuhkan orang yang sudah berpengalaman.
Setelah mengetahui jenis-jenis alat poles mobil, berikut lima mesin poles modern yang bisa Anda gunakan untuk memoles mobil di rumah, menurut Productnation:
1. Bosch GPO 12 CE
Bosch menelurkan produk mesin polesnya berdaya 1250 watt, yang dapat menghasilkan performa yang optimal. Tak hanya itu, mesin poles ini pun memiliki softgrip atau gagang utama yang nyaman saat digunakan. Harganya di rentang Rp2,6 juta–Rp2,8 juta.
2. Kova Mesin Poles
Dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni sekitar Rp240.000 mesin poles besutan Kova ini disajikan dalam bentuk yang ergonomis berukuran 125 mm atau sekitar 5 inci. Untuk mendukung performanya, konsumsi daya yang dibutuhkan hanya 600W/220V. Relatif rendah untuk penggunaan di rumahan.
3. NRT Pro GV5000HD
Memiliki harga di rentang Rp230.000–Rp250.000, NRT Pro GV5000HD hadir dengan desain bodi ringkas, memiliki gagang yang ergonomis, dan juga bobot yang ringan. Soal kecepatan, alat ini memiliki kecepatan tanpa beban hingga 4500 rpm.
4. BITEC PGM 125 E-J
Jika kamu mencari mesin poles mobil berkualitas dan tak boros listrik, kamu bisa memilih BITEC PGM 125 E-J. Mesin poles ini memiliki voltase hanya 220 volt, sesuai SNI, dengan input power sebesar 480 watt.
Angka-angka ini tergolong aman, tak akan membuat tagihan listrik bulanan membengkak. Kecepatan tanpa bebannya berkisar angka 0 sampai 3000 rpm. Adapun, mesin ini dibanderol di rentang Rp300.000–Rp400.000.
5. Kenmaster Car Polisher
Soal perkakas dan perabot rumah tangga, Kenmaster cukup terkenal atas produk-produknya yang berkualitas. Untuk mesin poles mobil, Kenmaster merancangnya dengan apis dengan desain ringkas, mini, dan ergonomis sehingga mudah digunakan.
Dengan adanya 2 buah pegangan yang nyaman dan tidak mudah lepas. Berkat modelnya yang membutuhkan dua pegangan di samping bodinya, membuat penggunaan alat ini stabil. Harga mesin poles ini di kisaran Rp300.000