Bisnis.com, JAKARTA - Mitsubishi Motors memastikan bahwa peluncuran sejumlah model baru di pasar Indonesia pada 2019, sebagai bagian dari strategi posisi brand di Indonesia, serta mencapai target penjualan tahun ini.
Naoya Nakamura, President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mengatakan bahwa perusahaan akan meluncurkan beberapa produk baru dan penyegaran produk yang telah dikembangkan untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan masyarakat Indonesia.
"Hal ini juga dilakukan agar MMKSI dapat memperkuat lini penjualan dan mencapai target yang telah tahun fiskal 2019 ditetapkan," ujar Nakamura dalam keterangan pers, Kamis (14/3/2019).
Dia mengungkapkan bahwa pada November 2018, MMKSI telah mendapatkan predikat “Mitsubishi Motors’s No.1 Distributor in the World”.
Untuk lebih memperkuat posisi brand Mitsubishi Motors di Indonesia, serta mencapai target penjualan 2019, MMKSI akan mengimplementasikan berbagai aktifitas dan strategi, termasuk peluncuran model baru.
MODEL BARU 2018
Dia mengungkapkan sejumlah model baru yang diluncurkan sepanjang tahun lalu. Peluncuran model baru diawali dengan dua varian Pajero Sport, yakni Exceed 4x2 AT dan GLX 4x4 MT, yang mendapat penyempurnaan dan diproduksi di Indonesia dengan kandungan lokal mencapai 34%.
Rockford Fosgate Limited Edition yang merupakan edisi terbatas model Pajero Sport, yakni diluncurkan bersama dengan varian Triton Athlete pada ajang IIMS 2018.
Pajero Sport Rockford Fosgate memperoleh penerimaan yang sangat baik dan kembali dipasarkan pada GIIAS 2018. Tak hanya itu dalam GIIAS 2018, MMKSI juga memperkenalkan dua varian baru model Xpander untuk memperkaya pilihan masyarakat, yakni Xpander Sport M/T dan GLS A/T.