Bisnis.com, JAKARTA - Produsen truk pikap listrik Rivian Automotive mengumumkan investasi ekuitas sebesar US$700 juta dari Amazon.
Seperti dikutip dari Reuters, Jumat (15/2/2019), Amazon dan General Motors sedang dalam pembicaraan untuk berinvestasi di Rivian dalam kesepakatan yang menilai perusahaan tersebut antara US$1 miliar dan US$2 miliar.
Namun, pihak Rivian dan Amazon menolak untuk mengomentari penilaian tersebut.
Investasi tersebut dilakukan setelah Rivian meluncurkan pickup R1T listriknya dan SUV R1S di Los Angeles Auto Show November lalu. Dana tersebut akan menjadi dorongan besar bagi startup Plymouth, Michigan, yang bercita-cita menjadi produsen mobil pertama di pasar konsumen AS dengan pickup listrik.
Pekan lalu, Amazon telah menginvestasikan US$530 juta dalam startup mobil self driving Aurora Innovation.
Selain Amazon, dukungan keuangan bagi Rivian juga berasal dari distributor mobil Saudi Abdul Latif Jameel, Sumitomo Corp, dan Standard Chartered Bank.
Produsen Pikap Listrik Rivian Dapat Suntikan Dana Amazon
Produsen truk pikap listrik Rivian Automotive mengumumkan investasi ekuitas sebesar US$700 juta dari Amazon
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
2 jam yang lalu