Bisnis.com, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menggelar acara Suzuki National Technician Skill Competition 2018, ajang bagi teknisi untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam memberikan layanan purnajual.
Tahun ini, sebanyak 1.274 teknisi dari 195 bengkel resmi Suzuki di seluruh Indonesia ikut berpartisipasi. Setelah melalui berbagai tahap seleksi, 10 teknisi terbaik berkompetisi di babak final yang dilaksanakan di Suzuki Training Centre, Jakarta Timur (19/12/2018).
Riecky Patrayudha, Head of Service 4W, 2W & Marine PT SIS mengatakan, teknisi merupakan andalan perusahaan dalam memberikan perawatan dan perbaikan terhadap kendaraan pelanggan.
"Kami berharap dengan adanya kompetisi ini, kami dapat memiliki teknisi andal dan kompeten dalam memberikan pelayanan dengan standar terbaik sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan purna jual Suzuki," kata Riecky dalam siaran pers pada Rabu (19/12/2018).
Suzuki National Technician Skill Competition 2018 dimulai dengan peserta sebanyak 1.274 orang yang diseleksi melalui tahapan screening di setiap dealer.
Dari 1.274 peserta tersebut kemudian diseleksi menjadi 112 peserta untuk memasuki tahap semifinal di tingkat regional.
Pada babak selanjutnya, 10 peserta terbaik yang berhasil lolos ke babak final akan mengikuti kejuaraan nasional di Suzuki Training Centre Jakarta.
Di babak final ini, kemampuan finalis diuji dalam semua aspek melingkupi penggunaan alat ukur, penggunaan alat diagnostic dengan SDT II, pemecahan masalah, pembacaan servis manual, perawatan berkala, serta efisiensi dan keselamatan kerja.
"Beberapa aspek tersebut dituangkan dalam tes tertulis dan juga praktek oleh para finalis," katanya.
Selain untuk peningkatan kualitas layanan, tujuan lain ajang ini adalah memberikan peluang kepada peserta terbaik yang akan berpartisipasi dalam Suzuki Service Skill Competition Asia 2019.
Suzuki National Technician Skill Competition ini merupakan kompetisi global yang dilaksanakan seluruh distributor Suzuki di seluruh dunia.
”Suzuki National Technician Skill Competition 2018 lebih dari sekadar ajang adu keterampilan para teknisi Suzuki di Indonesia. Kami juga ingin meningkatkan pemahaman teknisi untuk mengakomodir masalah yang semakin kompleks seiring dengan teknologi otomotif serta meningkatkan pelayanan purna jual Suzuki di bengkel resmi masing-masing,” katanya.