Bisnis.com, JAKARTA – Hingga Kuartal II/2017, Avanza masih menjadi mobil bekas paling banyak dicari di di situs iklan baris OLX. Hal ini pun menjadikan model ini laku dengan durasi penjualan tercepat. Rata-rata, dibutuhkan 3 hari untuk menjual mobil tipe ini.
Di posisi dua dan tiga, ada Xenia dan Agya. Rata-rata dua mobil tersebut membutuhkan waktu 4 hari untuk laku terjual.
Berdasarkan data OLX, lima besar mobil yang paling banyak dicari adalah Avanza, Kijang, Jazz, Xenia, dan Innova. Secara beruturan jumlah pencarian per bulan masing-masing adalah 5,89 juta, 5,52 juta, 3,71 juta, 3,60 juta, dan 3,26 juta.
Baca Juga
Sementara itu secara rata-rata kecepatan penjualan mobil bekas di Kuartal II/2017, tiga hari lebih cepat dari periode yang sama di tahun lalu. Pada Kuartal II/2016, rata-rata mobil bekas di OLX laku dalam waktu 9 hari.
Adapun jumlah mobil yang terjual di kuartal kedua ini sebanyak 531 ribu unit, atau turun sebesar 1,6% jika dibandingkan dengan kuartal pertama tahun ini.
Meski secara total mengalami penurunan, penjualan mobil merek Toyota dan Honda relatif stabil dibandingkan dengan Daihatsu yang mengalami penurunan sampai dengan 4%. Kijang dan Avanza masih menjadi model primadona dari merek Toyota, diikuti dengan Jazz dari Honda, serta Xenia dari Daihatsu.