Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Puas dengan Kinerja 2 Produk Terbaru

PT Honda Prospect Motor cukup puas dengan torehan penjualan dua produk terbarunya, yakni Civic Hatchback Turbo dan produk di kelas sport utility vehicle (SUV) All New Honda CR-V Turbo.
Seorang model berpose di sisi All New Honda CR-V di ajang pameran mobil IIMS 2017 di Jakarta pada Kamis (27/4/2017). Generasi kelima Honda CR-V ini menghadirkan desain baru dengan mesin 1.5 liter VTEC Turbo serta varian baru yang menawarkan kapasitas tujuh penumpang./Antara-Zarqoni Maksum
Seorang model berpose di sisi All New Honda CR-V di ajang pameran mobil IIMS 2017 di Jakarta pada Kamis (27/4/2017). Generasi kelima Honda CR-V ini menghadirkan desain baru dengan mesin 1.5 liter VTEC Turbo serta varian baru yang menawarkan kapasitas tujuh penumpang./Antara-Zarqoni Maksum

Bisnis.com, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor cukup puas dengan torehan penjualan dua produk terbarunya, yakni Civic Hatchback Turbo dan produk di kelas sport utility vehicle (SUV) All New Honda CR-V Turbo.

Dari data yang dirilis perusahaan, All New Honda CR-V Turbo bulan lalu mencatatkan penjualan sebanyak 258 unit, dan Civic Hatchback Turbo berhasil terlego sebanyak 317 unit.

"Penjualan Honda cukup baik karena didukung produk yang baru memulai pengiriman seperti Honda Civic Hatchback dan All New Honda CR-V," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT Honda Prospect Motor Jonfis Fandy, Kamis (6/7).

CR-V Turbo telah diluncurkan oleh perusahaan pada April lalu, tepatnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS). Namun distribusi mobil ini baru dilakukan pada pertengahan bulan lalu.

Mobil berkapasitas tujuh penumpang ini menggendong mesin 1.5 liter Turbo dan 1.5 liter Turbo Prestige. Honda mengklaim, mesin 1.5 liter turbo setara dengan 2.400 cc. Selain itu, penggunaan mesin turbo diklaim lebih efisien dari sisi ongkos perawatan yang harus dirogoh oleh konsumen.

Adapun Civic Hatchback Turbo diluncurkan oleh perusahaan pada beberapa pekan lalu. Peluncuran model ini memang cukup mengejutkan mengingat Honda telah memiliki produk yang menguasai pasar di segmen ini, yakni Jazz.

Jonfis menjelaskan, perusahaan akan menyasar konsumen yang ingin meningkatkan kelas kendaraannya dari Jazz ke model lain. Menurutnya, pasar kendaraan dengan kisaran harga Rp400 juta cukup besar.

Rata-rata penjualan per tahun kendaraan dengan kisaran harga Rp400 juta sekitar 300.000 unit. Inilah yang menjadi alasan perusahaan mendatangkan Civic hatchback ke pasar domestik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Tegar Arief
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper