Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mercedes Benz Indonesia Bisa Sediakan Mercedes-Maybach S 600 Antipeluru

Fitur keamanan kendaraan yang digunakan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud yakni Mercedes-Maybach S 600 mengundang decak kagum.
Mercedes Benz Maybach S600/mbus.com
Mercedes Benz Maybach S600/mbus.com

Bisnis.com, JAKARTA - Fitur keamanan kendaraan yang digunakan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud yakni Mercedes-Maybach S 600 mengundang decak kagum.

Mobil tersebut menggunakan kaca antipeluru. Bahkan tipe yang dikendarai oleh orang terpenting di Arab Saudi itu diklaim mampu menahan berondongan peluru.

Fitur-fitur tersebut ternyata bisa dinikmati konsumen Indonesia. Mercedes Benz Indonesia menyatakan siap menyediakan berbagai fitur jika memang konsumen menginginkan.

"Itu memang special order, dan kami bisa menyediakan sesuai permintaan konsumen," kata Deputy Director Sales Operation PT Mercedes Benz Indonesia Kari Hardjosoemarto kepada Bisnis, Selasa (28/2/2017).

Dia menjelaskan, mobil tersebut memang dikerjakan divisi khusus Mercedes Benz di Jerman. Divisi khusus tersebut mampu memenuhi segala kebutuhan konsumen.

"Memang itu divisi khusus untuk menyajikan fitur Maybach. Tergantung konsumen minta bagaimana akan disediakan," ujarnya.

Satu hal yang pasti, jika menggunakan berbagai fitur khusus harga jual juga akan melonjak. Berdasarkan informasi dari website resmi mercedes Benz Indonesia, Selasa (28/2/2017), Mercedes-Maybach S 600 dijual dengan harga Rp6,39 miliar. Adapun Mercedes-Maybach S 500 dibanderol Rp5,49 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper