Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kia Kembali Beroperasi di Pakistan

Setelah 10 tahun absen, Kia Motors Co akan kembali beroperasi di Pakistan. Perusahaan tersebut akan kembali melakukan aktivitas perakitan dengan mitra lokalnya Yunus Brothers (YB) Group.

Bisnis.com, SEOUL - Setelah 10 tahun absen, Kia Motors Co akan kembali beroperasi di Pakistan. Perusahaan tersebut akan kembali melakukan aktivitas perakitan dengan mitra lokalnya Yunus Brothers (YB) Group.

Dikutip dari Business Korea, Selasa (13/12/2016), YB Group akan mengluarkan dana senilai US$120 juta sebagai modal awal untuk beroperasinya kembali bisnis perusahaan di sektor otomotif tersebut.

Pada 1999 lalu, Kia MOtors merakit Pride dan Sportage di negara itu, setelah menandatangani kesepakatan dengan Dewan Farooque Motors Limited (DFML) untuk merakit sebanyak 10.000 unit per tahun.

Saudara Kia, Hyundai Motor Co juga turut bergabung dengan DFML pada 2000 silam. Namun seiring kebangkrutan DFML pada 2004 lalu, Kia melepas bisnisnya di negara tersebut.

Pakistan sendiri merupakan pasar yang potensial, dengan jumlah populasi yang mencapai 200 juta oang. Tak hanya Kia, sejumlah pabrikan asal Eropa juga tertarik untuk memperbesar cakupan pasar di Pakistan.

Kia menganggap saat ini ekonomi Pakistan mulai membaik, dengan potensi pertumbuhan yang hampir sama dengan India.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper