Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GIIAS 2016: Pertamax Turbo Siapkan Kejutan

BUMN energi kebanggaan bangsa Indonesia, PT Pertamina (persero), untuk tahun kedua menjadi sponsor terdepan dan utama ajang perhelatan terakbar industri otomotif nasional, Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, 11-21 Agustus.

Bisnis.com, JAKARTA - BUMN energi kebanggaan bangsa Indonesia, PT Pertamina (persero), untuk tahun kedua menjadi sponsorterdepan dan utama ajang perhelatan terakbar industri otomotif nasional, Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, 11-21 Agustus.

Di hadapan publik dan pemangku kepentingan industri otomotif nasional, Pertamina ingin meneguhkan posisinya sebagai pendorong utama kemajuan event otomotif Indonesia menjadi event yang mendunia, sejalan dengan misi Pertamina menjadi perusahaan energi kelas dunia.

Dalam event ini, Pertamina akan meluncurkan berbagai produk terbarunya yang ditargetkan mendunia, salah satunya Pertamax Turbo.

Pertamax Turbo adalah bahan bakar untuk kendaraan bermesin bensin, merupakan hasil pengembangan dari produk Pertamax Plus yang memiliki Research Octane Number (RON) minimal 98, serta dilengkapi dengan Ignition Boost Formula (IBF).

Peluncuran perdana untuk kendaraan kelas supercar dan berteknologi tinggi, dilakukan di sela-sela ajang balap Lamborghini Blancpain Supertrofeo Series di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, akhir Juli lalu.

Pada awal Januari 2016, Pertamax Turbo diujicoba untuk penggunaan dalam ajang balap Lamborghini Blancpain Supertrofeo European di Srikuit Vallelunya, Italia. Pertamax Turbo akhirnya menjadi pilihan utama bagi Centro Petroli Roma (CPR) selaku mitra Lamborghini, untuk didistribusikan ke sirkuit-sirkuit se-Eropa.

Sampai saat ini, Pertamax Turbo sudah digunakan di 4 balapan yakni di Monza-Italia, Silverstone Inggris, Paul Richard
Perancis, Spa Francorchamps Belgia.

Mengapa Pertamax Turbo menjadi pilihan? Dalam beberapa kali kesempatan kepada media, Vice President Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro, memberikan alasannya.

Seiring perkembangan teknologi mesin kendaraan yang semakin canggih seperti penggunaan supercharger, turbocharger menjadikan tekanan kompresi mesin kendaraan semakin tinggi. Untuk menghadapi kondisi itu, diperlukan bahan bakar dengan oktan yang lebih tinggi.

Menurut Wianda, Pertamax Turbo mampu memenuhi kebutuhan tersebut dan memiliki sejumlah keunggulan a.l.meningkatkan driveability kendaraan sehingga lincah bermanuver, akselerasi mesin menjadi lebih bagus karena torsi yang dihasilkan lebih tinggi.

Selain itu, meningkatkan kecepatan maksimal (top speed) kendaraan, meningkatkan tenaga mesin kendaraan dan menyempurnakan pembakaran bahan bakar pada mesin.

"Bahan bakar ini cocok digunakan bagi kendaraan dengan perbandingan kompresi lebih dari 12".

Yang tidak kalah penting, Pertamax Turbo mendapat kepercayaan dunia internasional karena sejalan dengan kampanye global bahan bakar ramah lingkungan. "Bahan bakar ini bisa mengurangi emisi gas buang menjadi lebih baik," ujarnya.

Wianda optimistis Pertamax Turbo akan mampu merebut hati konsumen di Tanah Air yang selama ini sudah setia dengan produk Pertamax Plus (RON 95).

Namun sayangnya untuk saat ini dia mengelak memberikan informasi berapa harga Pertamax Turbo per liternya, termasuk mengenai nasib Pertamax Plus.

"Semua akan disampaikan pada launching 11 Agustus di GIIAS jam 16.00 WIB," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper