Bisnis.com, JAKARTA - BMW Group Indonesia menyokong penyelenggaraan konfrensi Organisasi Kerjasama Islam atau OKI yang berlangsung pada 6 sampai 7 Maret mendatang dengan memberikan armada untuk para rombongan peserta.
Seperti dikutip dari siaran pers, Jumat (4/3/2016), BMW menyerahkan sekitar 21 unit BMW Seri 520 kepada pasukan pengamanan presiden. Selanjutnya, mobil-mobil tersebut akan digunakan sebagai kendaraan resmi perhelatan kofrensi OKI tersebut.
BMW mengklaim dengan digunakannya kendaraan tersebut, maka mobilitas para rombongan diplomat tersebut bisa lebih nyaman. Karena terdapat berbagai fitur keamanan yang dapat diandalkan.
Jodie O’tania, Head of Corporate Communications BMW Group Indonesia, menuturkan bahwa BMW Seri 5 Advanced Diesel merupakan kendaraan premium yang tepat untuk penyelenggaraan KTT luar biasa ke-5 ini, karena memiliki desain eksterior yang elegan dan suasana interior yang mewah. Selain itu, BMW Seri 5 telah diakui secara global untuk kualitas terdepan di berbagai aspek, termasuk mesin yang bertenaga.
“Kami harap dukungan kami dapat membantu memperlancar penyelenggaraan Extraordinary OIC Summit on Palestine and Al-Quds Al-Sharif, di mana para tamu kehormatan dapat merasa nyaman, baik selama berlangsungnya konferensi, maupun saat melintas di jalanan Jakarta,” kata Jodie.