Bisnis.com, JAKARTA - Toyota Lexus memimpin penjualan bulanan untuk segmen mobil mewah di pasar Amerika Serikat di tengah meningkatnya minat para konsumen di AS untuk sebuah mobil sport.
Lexus mencatat kenaikan distribusi sebesar 0,4% menjadi 23.090 dari tahun sebelumnya. Sebaliknya, Mercedes-Benz yang merupakan unit perusahaan Daimler AG membukukan penurunan sebesar 2,9% menjadi 22.941.
"Sebagai pemimpin di segmen mobil crossover mewah, bukanlah hal yang mengejutkan bahwa kami terus mendorong kinerja penjualan model SUV kami," kata Jeff Bracken, Vice President Toyota Motor Co.sekaligus General Manager untuk Lexus, Rabu (2/3/2016).
Meski sejumlah merek mobil mewah ternama sempat mengalami kemunduran dalam penjualan di pasar AS, namun kini kinerja penjualan yang mulai meningkat tersebut menjadi titik terang dalam kondisi perekonomian negara yang tengah melambat akhir-akhir ini.
Merosotnya penjualan mobil mewah, diduga karena ketakutan para pembeli di tengah anjloknya bursa saham Standard & Poor's 500 Index selama 3 kali berturut-turut selama bulan Februari yang merupakan penurunan beruntun terpanjang sejak 2011.