Bisnis.com, JAKARTA--Belum genap 3 pekan diluncurkan pada 29 Januari 2016, All New Pajero Sport sudah terpesan lebih dari 3.072 unit di pasar Indonesia.
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), agen tunggal pemegang merek Mitsubishi, membukukan 3.072 surat pemesanan kendaraan (SPK) itu terhitung sejak diluncurkan hingga 12 Februari 2016 pukul 14.000 WIB.
Osamu Iwaba, Executive General Manager-MMC Marketing Division KTB, mengatakan kehadiran All New Pajero Sport semakin membuat penasaran para konsumen setia kendaraan sport utility vehicle (SUV) di Indonesia
“Ini merupakan pencapaian luar biasa bagi kami yang berhasil meraih pemesanan lebih dari 2 kali lipat dari target yang kami rencanakan 1.500 unit per bulan,” katanya dalam siaran pers, Jumat (12/2/2016).
Menurutnya, dalam waktu kurang dari 3 pekan sejak dibuka pemesanan melalui microsite www.explore-pajerosport.com, All New Pajero Sport sudah dipesan 2 kali lipat dari target bulanannya KTB.
Dari total pemesanan All New Pajero Sport sebanyak 3.027 unit hingga 12 Februari 2016 itu sebagian besar adalah varian Dakar 4X2 dengan black mica sebagai warna favorit pilihan pelanggan.
Tingginya pencapaian SPK karena setelah resmi diluncurkan di Jakarta, langsung dilanjutkan dengan kegiatan serupa di 5 kota besar di Tanah Air pada 30 Januari 2016 kemudian satu kota lagi pada 9 Februari 2016.
Untuk itu, KTB optimistis angka pemesanan kendaraan tersebut akan terus meningkat seiring dengan aktivitas Regional Launching dari All New Pajero Sport di kota-kota besar lainnya di Indonesia hingga Maret 2016.
“Kami tentunya berusaha merealisasikan pemesanan ini semaksimal mungkin agar para konsumen di Indonesia bisa langsung merasakan nyamannya berkendara dengan sporty & comfortable off-road SUV The All New Pajero Sport,” ujarnya.