Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

All New Pajero Sport: Elegan Masih Bikin Penasaran

Elegan dan tangguh. Begitu kesan pertama melihat tampilan langsung All New Pajero Sport. Pada acara tertajuk First Drive Impression-Mitsubishi All New Pajero Sport di kawasan Pantai Carnaval, Ancol, Rabu (20/1).
All New Pajero Sport saat ujicoba, di Jakarta, Rabu (20/1)./JIBI-Dwi Prasetya
All New Pajero Sport saat ujicoba, di Jakarta, Rabu (20/1)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Elegan dan tangguh. Begitu kesan pertama melihat tampilan langsung All New Pajero Sport. Pada acara tertajuk First Drive Impression-Mitsubishi All New Pajero Sport di kawasan Pantai Carnaval, Ancol, Rabu (20/1/2016).

Kendati hanya sekejap karena bukan hajatan test drive, mobil yang untuk sementara ‘diimpor’ dari pabrikan di Thailand ini memang memberikan kesan pertama yang mengesankan.

Mobil sport utility vehicle (SUV) terbaru dari Mitsubishi Motors ini pun diandalkan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) untuk tetap menjadi market leader. KTB selaku dealer resmi kendaraan penumpang Mitsubishi di Indonesia pun tertekad untuk tetap mempertahankan posisi sebagai pemimpin pasar di kelasnya.

Mobil SUV Pajero diklaim KTB menguasai 55% pangsa pasar di segmen medium SUV 4x4. Sejak pertama kali diluncurkan pada 2009 hingga Desember 2015 Pajero Sport telah terjual sebanyak 76.117 unit di Tanah Air.

Presiden Direktur PT KTB Hisashi Ishimaki mengungkapkan All New Pajero Sport mengandalkan konsep stylish convertable and comfort SUV.  Mobil Pajero generasi kedua ini mengandalkan empat pilar utama.

Pertama, desain eksterior dengan konsep dynamic shield.

Kedua, menggunakan mesin diesel terbaru dengan tenaga lebih besar dari generasi sebelumnya.

Ketiga, tampilan interior yang mewah dan futuristis. Kabin All New Pajero Sport juga lebih nyaman dan mewah dengan high consol.

Keempat, sejumlah fitur dengan inovasi terbaru, seperti penggunaan teknologi parkir.

Begitu memasuki mobil teranyar Pajero Sport ini, kabin yang futuristis dan mewah terasa nyaman. Selain itu, rasa luas dan lapang menjadi sensasi lain. Interior lebih luas dan pengaturan alat pendingin yang lebih baik untuk penumpang baris kedua dan ketiga.

Dalam acara first drive impression ini, Pajero Sport baru ini diarahkan melalui dua jenis rute, yaitu semi off road berupa jalanan berpasir dan berbatu kecil, serta rute on road berupa jalan conblock di kawasan Ancol.

Di rute semi offroad getaran dan noise hampir tidak ada, tarikan lebih baik, suspensi nyaman serta dapat mendarat dengan halus ketika melewati gundukan aspal.  

Masih Penasaran

All New Pajero Sport yang  menjanjikan performa berkendara terbaik di kelasnya, dengan dengan mesin diesel baru bertenaga 181 PS dengan 8-gear automatic transmission, fitur pengembangan water wading dept, serta mesin baru 4L N15 MIVEC yang mampu menghasilkan tenaga 181 ps. Adapun  Pajero Dakar yang dipasarkan saat ini ‘hanya’ bertenaga 178 ps.

Selain itu, fitur hill start assist saat di tanjakan diklaim mampu menjaga posisi mobil tidak mundur beberapa saat ketika berada di tanjakan.

Fitur andalan wading dept yang juga diandalkan akan memberikan rasa nyaman dan keamanan ketika melewati genangan air di musim penghujan yang kini mulai mengguyur sebagian besar wilayah Indonesia. Fitur ini juga sangat mendukung mereka yang punya hobi touring dan off road.

Kini water wading dept All New Pajero Sport ditinggikan menjadi 700 mm dari sebelumnya 600 mm.

Fitur waterscreen visibility juga sangat mendukung bagi pengendara dalam mengenai situasi di seputarnya ketika kaca mobil kecipratan air hujan.

Hanya saja, rasa penasaran saat berkendara mobil Pajero Sport yang elegan dan menawan ini belum terpenuhi, karena belum melewati jalanan yang panjang yang mendaki, serta di tengah guyuran hujan dengan genangan air di jalan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Bisnis Indonesia, Minggu (31/1/2016)

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper